Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Indonesia Berpeluang Jadi Tuan Rumah Olimpiade, Asalkan...

Indonesia Berpeluang Jadi Tuan Rumah Olimpiade, Asalkan... Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Bandung -

Indonesia berpeluang menjadi tuan rumah penyelenggaraaan Olimpiade asalkan mampu mensukseskan event olahraga Asian Games 2018.

"Apabila penyelenggaraan Asian games 2018 ini berhasil maka Indonesia memiliki kesempatan menjadi penyelengara olimpiade. Namun, hal itu tidak mudah karena membutuhkan kesiapan yang baik," Penjabat Gubernur Jawa Barat, Mochammad Iriawan usaii meninjau stadion Pakansari Kabupaten Bogor, Selasa (10/7/2018).

PJ Gubernur menyebutkan salah satu yang wajib diperhatikan oleh panitia penyelenggara yakni terkait pengamanan. Dia mencontohkan setiap peserta olimpiade sangat memperhatikan jaminan keamanan dari tuan rumah.

"Seperti keamanan sangat penting. Yang sudah saja ketika rerjadi ancaman kemanan ledakan bom, 13 negara peserta mengundurkan diri," ujarnya.

Iwan sapaan PJ Gub Jabar Menyebutkan, selain berpeluang menjadi tuan rumah olimpiade kesuksesan penyelenggaran Asian Games 2018 yang menggunakan venue di Jawa Barat akan menjadi percontohan untuk event lainnya seperti Pekan Paralimpic Daerah (Paperda) dan Pekan Olahraga Daerah (Porda) yang digelar di Kabupaten Bogor. 

Iriawan mengaku ketika mengikuti rapat dengan Inasgoc masih ada sedikit kekurangan di venue Paragliding.

"Oleh karena itu saya minta untuk segera ditindak lanjuti seperti pintu masuk maupun masalah sosial lainnya dengan keberadaan pedagang kaki lima. Jadi tolong ditertibkan karena Asian Games akan membawa nama baik Indonesia," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Vicky Fadil

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: