Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ratusan Ribu Orang Menyemut, Nobar Piala Dunia Transmedia Dapat 2 Rekor Muri

Ratusan Ribu Orang Menyemut, Nobar Piala Dunia Transmedia Dapat 2 Rekor Muri Kredit Foto: Muhamad Ihsan
Warta Ekonomi, Tangerang -

Kegiatan nonton bareng Piala Dunia 2018 yang digelar Transmedia sebagai official licenced broadcaster FIFA World Cup 2018 di Lapangan Sunburst BSD City dianugerahi dua rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) dengan pencapaian jumlah penonton terbanyak.

Penganugerahan rekor nonton bareng ini diserahkan langsung oleh Ketua Rekor MURI Jaya Suprana kepada CEO Transmedia Atiek Nur Wahyuni dan Direktur Operasional TransMedia, Latif Harnoko, di Lapangan Sunburst BSD, Tangerang Selatan, Minggu (15/7/2108).

Adapun, nonton bareng ini berlangsung sejak gelaran piala dunia masuk babak 8 besar pada 6 Juli 2018 dan ditutup dengan laga pamungkas pada 15 Juli 2018. Acara nobar yang dikemas lengkap dengan variety show ini sukses menarik ratusan ribu pengunjung ke lapangan Sunburst.

Artis-artis yang meramaikan antara lain: Slank, Kotak, D'Masiv, Armada, Wali, Ungu, Rossa, Bunga Citra Lestari, Ari Lasso, Once, Judika, Cakra Khan, Siti Badilah, Via Vallen, Setia Band, Last Child, Rizky Febrian, Virgoun, Uya Kuya, dan banyak lainnya.

Pertandingan final Piala Dunia 2018 sendiri berakhir dengan kemenangan Prancis 4-2 atas Kroasia. Ratusan ribu penonton nobar Transmedia pun turut merasakan atmosfer kemenangan juara dunia tahun 1998 silam itu melalui layar raksasa berukuran 300 meter persegi yang juga diganjar rekor MURI.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Cahyo Prayogo
Editor: Cahyo Prayogo

Bagikan Artikel: