Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hasil Asian Games Bakal Menentukan Nasib Luis Milla

Hasil Asian Games Bakal Menentukan Nasib Luis Milla Kredit Foto: Inasgoc/Charlie
Warta Ekonomi, Jakarta -

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menegaskan, hasil yang didapatkan tim nasional U-23 Indonesia di Asian Games 2018 akan menentukan nasib pelatih timnas U-23 Luis Milla.

"Asian Games 2018 akan menjadi acuan evaluasi pelatih timnas U-23. Asian Games itu ibarat ujian nasional yang menentukan lulus atau tidaknya seseorang," ujar Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria di Jakarta, Rabu (1/8/2018).

Dia melanjutkan, PSSI menilai Asian Games 2018 sebagai gambaran performa timnas U-23 selama sekitar dua tahun dilatih Luis Milla. Luis Milla sendiri dikontrak oleh PSSI sebagai pelatih timnas U-23 Indonesia sejak Januari 2017. Kontraknya akan berakhir pada akhir Agustus 2018.

PSSI sudah memiliki rencana seandainya kontrak pelatih yang pernah bermain untuk Barcelona dan Real Madrid itu tidak diperpanjang. Adapun Luis Milla saat ini sedang berada di Bali memimpin pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia menjelang bertanding Asian Games 2018.

Mereka rencananya kembali ke Jakarta pada 8 Agustus 2018 dan akan memulai laga perdana di Asian Games 2018 di hari Minggu (12/8) menghadapi Taiwan. Di Asian Games 2018, timnas U-23 Indonesia bergabung di Grup A yang juga berisi Hong Kong, Laos, Taiwan dan Palestina.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: