Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Indeks Merosot Tipis Pekan Ini

Indeks Merosot Tipis Pekan Ini Kredit Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Warta Ekonomi, Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup pekan ditutup di level 5.968,75 merosot 14.23 poin atau 0.24%. Indeks sempat menyentuh level terendah di posisi 5.949,6 dan tertinggi 5.993,6. Hal yang sama terjadi pada indeks LQ45 naik 4.93 poin atau 0.52% ke level 940,09.

Tercatat, para investor bertransaksi senilai Rp6 triliun, dengan frekuensi perdagangan mencapai sebanyak 276,580 kali transaksi, dan volume 6.86 miliar lembar saham yang diperdagangkan.

Ada sebanyak 158 saham menguat, 203 melemah dan 126 saham tak bergerak. Investor asing membukukan aksi beli bersih (nett buy) Rp29,08 miliar.

Tercatat, sebagian besar sektor saham berkubang di zona merah. Sektor saham industri dasar melemah 0.87%, sektor saham consumer menurun 0.81% kemudian sektor saham infrastruktur anjlok 0.78%.

Dimana, saham-saham yang turun terdalam (top lossers) antara lain adalah LPLI turun 31 poin atau 19.02% ke Rp132 per saham, disusul TCPI turun 590 poin atau 18.15% ke Rp2.660 per saham dan TRIO turun 56 poin atau 15.05% ke Rp316 per saham.

Sedangkan, saham-saham yang mengalami kenaikan paling tinggi  (top gainers) yakni, BCIP naik 23 poin atau 25.84% ke Rp112 per saham, diikuti saham ANDI yang menguat 165 poin atau 25% ke Rp825 per saham dan LAND naik 145 poin atau 24.79% ke Rp730 per saham.

Adapun, saham teraktif diperdagangkan seperti TLKM dengan 9.074 transaksi senilai Rp341,61 miliar diikuti saham BBCA sebanyak 7.924 kali senilai Rp522,04 miliar dan saham PGAS sebanyak 6.745 kali senilai Rp109,73 miliar.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Kumairoh

Bagikan Artikel: