Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hingga Paruh Pertama 2018, PGN Operasikan Pipa Gas 7.481 Km

Hingga Paruh Pertama 2018, PGN Operasikan Pipa Gas 7.481 Km Kredit Foto: Antara/Nova Wahyudi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) tetap membangun infrastruktur gas bumi untuk meningkatkan pemanfaatan produksi gas nasional. Selama semester I-2018, PGN menyelesaikan pembangunan pipa sepanjang lebih dari 87 km. Dengan rampungnya pengerjaan tersebut, maka panjang pipa yang dioperasikan PGN berjumlah 7.481 km.

Sekretaris Perusahaan PGN, Rachmat Hutama menjelaskan, hal ini sejalan dengan upaya pemerintah meningkatkan perekonomian nasional. Pihaknya optimistis kinerja perusahaan akan semakin baik. Meski kondisi perekonomian mengalami perlambatan, PGN tetap mengembangkan infrastruktur gas bumi untuk memperluas pemanfaatan gas bumi bagi masyarakat.

"Di tengah banyaknya tantangan bisnis saat ini, PGN tetap berkomitmen membangun dan memperluas infrastruktur gas nasional," jelas Rachmat di Jakarta, Senin (10/9/2018).

Dia melanjutkan, selama semester I-2018 PGN menyelesaikan sejumlah proyek tepat waktu, seperti penyaluran gas pembangkit listrik Muara Karang, pengembangan jaringan pipa distribusi ke wilayah Karawang, dan pemasangan infrastruktur gas customer attachment di seluruh wilayah kerjanya, serta menyelesaikan pembangunan jaringan pipa distribusi Duri-Dumai.

Sampai saat ini, perusahaan meneruskan pembangunan sejumlah proyek infrastruktur. Di antaranya jaringan pipa transmisi Dumai, mengembangkan jaringan pipa distribusi ke wilayah Banten, serta pemasangan infrastruktur gas ke rumah tangga di area Jakarta, Bogor, Bekasi, Palembang, Tangerang, dan Pasuruan.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: