Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Investasi Perlengkapan Rumah Tangga Sangat Menjanjikan

Investasi Perlengkapan Rumah Tangga Sangat Menjanjikan Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Seketaris Ditjen Perdagangan Luar Negeri, Kementerian Perdagangan Marthin Simanungkalit mengatakan peluang investasi untuk industri elektronik dan perlengkapan rumah tangga, sangat besar. Pasalnya, Ia mengatakan permintaan produk tersebut di dalam negeri sangat tinggi.

"Nilai ekspor produk elektronik ketimbang impor besaran impornya. Perbandingannya 10% lebih besar impor. Itu artinya permintaan pasar dalam negeri sangat besar. Karena itu kami mengajak investor asal Tiongkok untuk berinvestasi di sini," ujar Marthin dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat (14/9/2018).

Lanjutnya, Ia mengatakan untuk ekspor produk elektronik tidak diatur tata niaganya. Namun kalau impor diatur. Selain itu juga ada pengendalian impor produk yang ada subtitusinya di dalam negeri. Pemerintah menurutnya sudah mengumumkan, menaikan pajak impor.

"Impor yang tidak prioritas kita kurangi supaya industri tidak terganggu. Sehingga diharapkan industri dalam negeri dapat bersaing, dan memanfaatkan pasar domestik yang cukup besar," pungkas Marthin.

Sementara itu, Vice Chairman PT Peraga Nusantara Jaya Sakti, Purwono, mengatakan pihaknya sebagai penyelenggara juga sudah bicara dengan investor Tiongkok terkait peluang bisnis di Indonesia.

"Mereka juga ingin investasi di sini," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: