Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tiap Tahun 1,4 Juta Mahasiswa Baru, Penganggurannya?

Tiap Tahun 1,4 Juta Mahasiswa Baru, Penganggurannya? Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Semarang -

Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi(Kemenristekdikti), Intan Ahmad, mengatakan setiap tahun terdapat kurang lebih 1,4 juta mahasiswa baru.

"Tapi pengangguran juga masih banyak," ujarnya di Semarang, Sabtu (22/9/2018).

Ia melanjutkan, 1,4 juta mahasiswa baru itu tersebar di berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia. Sebanyak 400 ribuan diterima di perguruan tinggi negeri, sedangkan sisanya di perguruan tinggi swasta.
Oleh Karena itu, dirinya mendorong generasi muda terutama yang berpendidikan, untuk memberikan peran dalam mengatasi pengangguran yang terjadi di Indonesia.

"Pendidikan tinggi diarahkan untuk mencapai pertumbuhan ekonomi. Gagal sedikit tidak apa-apa, yang penting mempunyai tekad," jelasnya.

Untuk mengatasi pengangguran, pendidikan tinggi saat ini lebih banyak diarahkan untuk mencetak wirausahawan daripada pekerja. Namun yang menjadi masalah ialah, banyak orang tua mahasiswa yang memandang wirausahawan secara sebelah mata dan tetap menginginkan anaknya bekerja di perusahaan setelah lulus kuliah.

"Mereka menganggap menjadi wirausahawan penghasilannya tidak jelas. Namanya wirausaha pasti di awal tidak jelas. Dengan bekerja keras, pasti bisa menjadi wirausahawan hebat," tegasnya.

Baca Juga: Meningkat 21 Persen, Bandara Ngurah Rai Layani 3,5 Juta Penumpang Hingga Februari 2024

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Irfan Mualim

Bagikan Artikel: