Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dukung Inovasi dan Nilai Transformasi Digital, BCA Bakal Gelar IKF Ke-7

Dukung Inovasi dan Nilai Transformasi Digital, BCA Bakal Gelar IKF Ke-7 Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menyadari pentingnya transformasi digital saat ini, PT Bank Central Asia Tbk (BCA) berupaya meningkatkan kualitas pelayanan perbankan melalui inovasi teknologi. Salah satu implementasinya dengan menggelar Indonesia Knowledge Forum (IKF) ke-7 dengan tema Fostering Innovation and Creating Value Through Digital Transformation. 

Dalam forum Kafe BCA 9 di Breakout Area Menara BCA, Kamis (27/9/2018), Executive Vice President Learning and Development BCA Lena Setiawati mengatakan, transformasi digital yang belakangan dianut perusahaan-perusahaan besar, turut menggairahkan generasi milenial berlomba dalam ide, inisiatif, inovasi, dan kreativitas dengan memanfaatkan perkembangan teknologi saat ini untuk menjadi entrepreneur.

"Dengan motivasi ini, BCA menggelar IKF ke-7 untuk memicu tumbuhnya kreativitas dan inovasi melalui transformasi digital secara berkesinambungan demi tercapainya Indonesia sebagai negara maju," ujar Lena dalam keterangan tertulisnya kepada redaksi Warta Ekonomi.

Dalam pelaksanaan pesta akbar pengetahuan yang diharapkan menjadi One Stop Knowledge Solution ini, BCA akan menghadirkan serangkaian expo dan eksibisi yang diikuti oleh eksibitor penyedia pengetahuan dan teknologi terpilih, sehingga masyarakat lebih sadar akan perkembangan teknologi saat ini hingga dapat memberikan sumbangsih untuk perkembangan teknologi yang mutakhir di Indonesia. 

IKF ke-7 yang diselenggarakan pada 9-10 Oktober 2018 di The Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta ini akan menghadirkan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sebagai keynote speaker.

Selama dua hari, sebanyak kurang lebih 17 pembicara yang kompeten di bidangnya akan turut berpartisipasi untuk berbagi ilmu, pengalaman, serta inspirasi dalam mengembangkan dunia bisnis berbasis digital, di antaranya Setiaji (Jakarta Smart City), Handry Satriago (GE Indonesia), Noni Purnomo (Blue Bird), Eunice Sari (UX Indonesia), Bill Zeng (Cisco), Husein Samy (IBM Indonesia), serta Agus Nurudin (Nielsen).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rosmayanti
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: