Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Di Morowali Harga Premium Rp30 Ribu, Efek Gempa Palu?

Di Morowali Harga Premium Rp30 Ribu, Efek Gempa Palu? Kredit Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
Warta Ekonomi, Bungku -

Sejumlah masyarakat di Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng) mengeluh, akibat harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terlampau tinggi. Bahkan harga premium yang seyogyanya Rp6.550 menjadi Rp30.000.

Salah seorang warga, Linda Sasmita yang tengah mengantri di Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) di wilayah itu mengatakan, harga yang biasanya dijualkan ialah seharga Rp10 ribu. Namun kali ini, meningkat menjadi Rp30 ribu.

"Biasanya Rp10 ribu, ini sudah Rp30 ribu," ujarnya di Morowali, Kamis (4/10/2018).

Menurutnya, kenaikan harga itu disebabkan kurangnya stok premium (bensin) yang ada didaerah itu. Dikarenakan, sebagaian telah disalurkan ke Palu dan Donggala, pasca gempa dan tsunami yang melanda Sulteng beberapa waktu lalu.

"Iya, ini karena stok sudah kurang. Sebagaian diberikan ke Palu," katanya.

Sekadar diketahui, per 1 Oktober 2108, harga premium yakni sebesar Rp6.500, pertamax yakni Rp9.500, pertalite senilai Rp7.800, dan pertamax tubo sebesar Rp10.700.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: