Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jokowi: TNI dan Polri Terdepan Tangani Korban Bencana

Jokowi: TNI dan Polri Terdepan Tangani Korban Bencana Kredit Foto: Antara/M Agung Rajasa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengapresiasi sikap prajurit TNI dalam menyikapi bencana yang terjadi di Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Sulawesi Tengah (Sulteng).

Jokowi mengatakan, TNI dan Polri selalu cepat, sigap dan tulus dalam membantu para korban bencana baik yang terjadi di NTB maupun Sulteng. Dengan mengerahkan personel dan Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) untuk penanganan bencana. Sehingga TNI dan Polri bekerjasama dalam melakukan penyelamatan dan evakuasi.

"TNI bersama-sama Polri selalu terdepan dalam melakukan penyelamatan dan evakuasi," katanya di Jakarta, Jumat (5/10/2018). 

Ia melanjutkan, TNI selalu memegang peran sentral dalam memberikan pelayanan kesehatan dan juga rekonstruksi. Juga menjadi yang yang tercepat dalam memberikan rasa aman bagi masyarakat yang terlanda bencana.

"Atas nama masyarakat yang terdampak, atas nama rakyat, bangsa dan negara, saya menyampaikan banyak terima kasih kepada seluruh jajaran TNI yang telah dengan cepat, sigap dan tulus hati membantu korban bencana. Darma bakti saudara sungguh membanggakan saya, membanggakan rakyat," jelasnya.

Jokowi juga tidak lupa mengajak para prajurit TNI berdoa untuk korban bencana yang terjadi di NTB dan Sulteng. Olehnya itu, apa yang dilakukan prajurit TNI dalam penanganan bencana, merupakan salah satu wujud profesionalisme TNI untuk rakyat. Hal itu juga sebagai cerminan jati diri tentara rakyat.

"Tentara pejuang, tentara nasional dan tentara profesional," tegasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: