Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hutama Anugrah Propertindo Gandeng Perusahaan Jepang Bangun Apartemen di Serpong

Hutama Anugrah Propertindo Gandeng Perusahaan Jepang Bangun Apartemen di Serpong Kredit Foto: Annisa Nurfitriyani
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Hutama Anugrah Propertindo menggandeng perusahaan properti asal Jepang, Creed Group untuk menggarap proyek Serpong Garden Apartement. Masuknya Creed Group dari Jepang ke dalam investasi perusahaan properti Indonesia, turut menambah panjang daftar investasi Jepang di Indonesia.

Direktur Utama PT Hutama Anugrah Propertindo, Ferdy Sutrisno, mengatakan bahwa Creed Group tertarik investasi di Indonesia setelah melalui sejumlah proses due diligence. Creed Group pun melalui kantor perwakilan Creed Holdings Pte. Ltd. di Indonesia, menjadi mitra atau partner strategis PT Hutama Anugrah Propertindo. 

“Keberhasilan Serpong Garden Apartment pada penjualan Tower B dan C, membuat Creed Group Japan tertarik berinvestasi.  Ke depannya, pembangunan tower B dan C apartemen ini, memberi nilai tambah lebih besar baik kepada para pembeli lama yang sebelumnya sudah terikat dalam kontrak pembelian, maupun terhadap calon pembeli baru  apartemen,” katanya, di Jakarta, Kamis, (11/10/2018).

Dalam kesempatan sama, Komisaris PT Hutama  Anugrah Propertindo, Pingki Elka Pangestu mengemukakan, kemitraan strategis yang dijalin dengan Creed Group Japan membawa hal positif, di mana produk yang dihadirkan, lebih mengacu pada international standard.

“Kami melihat Jepang sudah terbiasa mengimplementasikan berbagai Transit Oriented Development (TOD), sehingga nantinya melalui investasi Creed Group Japan dalam Serpong Garden Apartment, akan ditingkatkan lebih dari TOD menjadi Transport Oriented Living (TOL), yakni suatu evolusi dari seluruh desain yang mengacu pada peningkatan kualitas hidup yang saling terintegrasi, sehingga diharapkan menciptakan harmoni yang lebih baik," jelasnya.

TOD sendir merupakan satu pendekatan pengembangan kota yang mengadopsi tata ruang campuran dan memaksimalisasi penggunaan berbagai angkutan massal seperti busway, kereta api massal (Mass Rapid Transit/MRT), kereta api ringan (Light Rapid Transit/LRT), termasuk kelengkapan jaringan pejalan kaki/pengendara sepeda.

Di Indonesia, Serpong Garden Apartment  adalah salah satu dari jajaran apartemen baru yang pertama mengaplikasikan TOL. Berbeda kondisinya dengan Jepang, di mana infrastruktur TOD sudah terpasang, seperti  dapat disaksikan di sejumlah daerah seperti Shibuya dan Shinjuku. 

Saat ini di Indonesia sarana transportasi massal seperti MRT, LRT, dan kereta cepat,  sedang dalam masa proses pembangunan, sehingga kereta komuter yang melewati Cisauk, nantinya akan menjadi intermoda terpadu, setelah Serpong Garden Apartment selesai dibangun,” papar Pingki.

Hal serupa dikemukakan oleh Head of Representative in Indonesia Creed Group  Tatsuya Ichinomiya. Masuknya Creed Group Japan dalam manajemen PT Hutama Anugrah Propertindo, tidak hanya akan memperluas segmentasi investasi properti Jepang di Indonesia, namun secara fisik bangunan, juga akan terlihat pada  implementasi berbagai standard produk bangunan internasional, dan penyesuaian guna meningkatkan quality of life

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: