Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Peserta Workshop Social Media Mastery Praktikkan Digital Photography

Peserta Workshop Social Media Mastery Praktikkan Digital Photography Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Para peserta 2 Days Workshop Social Media Mastery tak diberikan materi saja, tetapi juga cara menerapkannya. Setelah mempraktikkan cara membuat story dalam konten media sosial perusahaan pada sesi pembuka, para peserta dibekali dengan pengetahuan dasar Digital Photograhy berupa materi dan praktik.

Fasilitator workshop yang juga Founder Kelola Digital Inc dan Managing Partner Unistellar Ari Nugrahanto mengatakan, pada era digital ini, foto sudah menjadi hal yang menarik perhatian. Karena ittu, penting bagi para pengelola media sosial untuk mengetahui pemahaman dasar seputar fotografi digital.

"Admin media sosial minimal harus memahami teknik dasar dalam memotret karena biasanya admin juga merangkap menjadi fotografer untuk media sosial perusahaan," kata Ari, Kamis (11/10/2018).

Pengambilan fotografi digital tidak harus dilakukan dengan teknik pengaturan manual, teknik pengaturan auto pun tak masalah. Dalam mengambil foto untuk konten media sosial, yang paling penting adalah komposisi foto. Selain komposisi, unsur penting dalam fotografi digital adalah angle atau sudut pandang.

Ari mengatakan, "Sekarang jangan menyusahkan diri dengan pengaturan manual, auto juga tidak apa-apa. Kita hanya perlu memahami komposisi karena algoritma Instagram  menilai foto yang memiliki komposisi baik."

Dalam sesi pengenalan fotografi digital ini, para peserta diberikan waktu belajar memotret foto untuk konten media sosial. Peserta mencoba mengambil berbagai komposisi foto, seperti gradasi, lines, dan tekstur. Mereka hanya boleh memotret objek-objek yang berada dalam ruangan workshop, yakni ruang Hawaii, Liberta Hotel, Kemang, Jakarta.

Selain materi fotografi digital, kegiatan 2 Days Workshop Social Media Mastery menyediakan materi enam langkah membuat infografis yang menjual, empat strategi meramaikan merek Anda di media sosial, langkah praktis tingkatkan kualitas visual Instagram dan Facebook, lima konten Instagram yang meningkatkan engagement followers, strategi tingkatkan kata kunci merek Anda di Google atau mesin pencari, enam taktik pemasaran melalui Youtube, Whatsapp, Line, Facebook Messenger, Google Hangout, dan teknik marketing.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: