Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Begini Strategi Kubu Jokowi-Ma'ruf Raup Suara Jabar

Begini Strategi Kubu Jokowi-Ma'ruf Raup Suara Jabar Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Bandung -

Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Joko Widodo-Ma'ruf Amin Jawa Barat Dedi Mulyadi akan mengurangi kegiatan seremonial yang dilakukan relawan guna mengoptimalkan kemenangan pasangan calon presiden dan wakil presiden, Jokowi-Ma'ruf Amin di Tatar Pasundan. 

Dedi menerangkan, TKD Jabar akan melakukan penataan seluruh jaringan teritorial berbasis tempat pemungutan suara (TPS).

"Saya akan mengurangi berbagai kegiatan yang bersifat seremonial, tapi lebih kepada kegiatan yang dibutuhkan oleh publik," ucap Dedi, Minggu (14/10/2018)

Dedi menilai hal tersebut lebih penting daripada sekedar melakukan acara seremonial. Pasalnya, TPS menjadi pokok utama dalam sebuah penyelenggaraan pemilihan umum, dan menjadi tolok ukur apakah sosok relawan tersebut dikenal di TPS tersebut atau tidak. Maka itu, setiap orang yang terdaftar menjadi tim pemenangan memiliki satu tugas, yakni memenangkan di TPS. 

"Karena selama ini hanya sebatas memgumpulkan saja, tapi ketika ditanya bisa memenangkan TPS rata-rata semuanya diam, karena tidak dikenal di TPSnya. Gimana mau memenangkan, kalau di TPS-nya saja dia tidak dikenal," tegasnya

Ketua DPD I Partai Golkar Jabar ini juga menyebutkan ada 136 ribu TPS di Jabar. Dedi mengungkapkan para relawan sudah mengetahui tugas mereka masing-masing, sehingga dirinya tak perlu menjelaskan lebih jauh. Ia menegaskan, jika pola kampanye yang dilakukan selama ini kerap tidak efektif.  

"Daripada uang Rp 1 juta digunakan untuk kegiatan-kegiatan seremonial, lebih baik dibelikan untuk sesuatu yang bermanfaat,"pungkasnya.

Sementara itu, pada kesempatan yang sama Ketua tim kampanye nasional capres-cawapres Joko Widodo-Ma’ruf Amin, Erick Tohir mengukuhkan tim kampanye daerah tingkat provinsi dan kabupaten/kota Jawa Barat di Bandung, 14 Oktober 2018.

Erick memimpin pembacaan sumpah dan deklarasi yang diikuti tim kampanye daerah Joko Widodo-Ma’ruf Amin se-Jawa Barat tersebut. Namun Erick langsung meninggalkan tempat usai pembacaan sumpah tersebut karena harus berangkat ke Bogor.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: