Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Polemik Sampah DKI-Bekasi, DPRD Jakarta Minta Ini ke Anies

Polemik Sampah DKI-Bekasi, DPRD Jakarta Minta Ini ke Anies Kredit Foto: Antara/M Agung Rajasa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Untuk menyelesaikan kisruh sampah antara Pemrov DKI Jakarta dengan Pemkot Bekasi, NasDem DKI meminta Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan melibatkan DPRD terkait kemitraan  soal dana kewajiban dan hibah sampah.

Ketua Fraksi NasDem DKI, Bestari Barus, mengatakan keterlibatan DPRD akan lebih memudahkan komunikasi.. Pelibatan itu dalam tim negosiasi lebih baik, sehingga ada garansi bahwa ke depan tidak ada lagi permasalahan yang terjadi seperti itu.

"Sampai sekarang gubernur nggak mau diskusi sama kami, maunya sama TGUPP-nya terus gitu," ujarnya di Jakarta, Senin (22/10/2018).

Ia menambahkan, masalah mengenai dana tersebut bisa diselesaikan dengan komunikasi yang baik. Namun harus melibatkan DPRD DKI Jakarta. Sebab masalah tersebut tidak selesai dengan kekerasan.

"Ini urusan tidak bisa diselesaikan dengan cara otot-ototan. Lobi politik yang dilakukan gubernur dan politisi, gitu saya kira," jelasnya.

Sebelumnya, konflik sampah merambat jadi hubungan antara Pemkot Bekasi dan Pemprov DKI. Wali kota Bekasi, Rahmat Effendi, mengaku tidak sulit bila hendak menutup TPA Bantargebang yang selama ini jadi pembuangan akhir sampah-sampah dari Jakarta.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: