Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Indeks Perdagangan Ditutup Melemah ke Level 5.754

Indeks Perdagangan Ditutup Melemah ke Level 5.754 Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup memerah 30.314 poin atau 0,52% ke level 5.754,607 pada akhir perdagangan Senin (29/10/2018). Indeks bergerak di kisaran 5.754,034 hingga 5.814,697.

Volume perdagangan sebanyak 7.223 saham dengan frekuensi 287.746 kali transaksi, dan nilai transaksi Rp5,081 triliun.

Investor asing beli bersih (nett buy) di seluruh pasar ikut memerah Rp131,72 miliar. Dimana, sebanyak 148 saham naik, 249 saham turun, dan 112 saham lain stagnan.

Mayoritas sektor saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) sampai penutupan perdagangan juga ditutup memerah. Yakni sektor mining turun 1,8%. Sedangkan sektor properti turun 1,33% dan sektor keuangan turun 0,98%.

Saham-saham yang mengalami penurunan terdalam (top lossers), yakni SKRN turun 145 poin atau 15,10% ke Rp815. Saham WIKA turun 60 poin atau 5,15% ke Rp11,05. Kemudian saham ZINC turun 70 poin atau 4,64% ke Rp14.40.

Sementara untuk saham-saham yang mengalami kenaikan (top gainers) diantaranya TRUK naik 30 poin atau 25,86% ke Rp146. Saham TCPI naik 600 poin atau 11,54% ke Rp58,00. Saham SCMA naik 90 poin atau 5,81% ke Rp16,40.

Adapun saham-saham teraktif di perdangangan tercatat BHIT dengan frekuensi mencapai 7.947 kali transaksi senilai Rp851,7 miliar. Lalu, ada saham BBRI dengan frekuensi 6.959 kali transaksi senilai Rp152,3 miliar dan saham PTBA dengan frekuensi 6.926 kali transaksi senilai Rp117,5 miliar.
                

Baca Juga: Tegas! Bule Inggris Eks Napi Narkoba Diusir dari Bali

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Nadya Zul El Nuha
Editor: Kumairoh

Bagikan Artikel: