Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Liabilitas Meningkat 63,49%, Duta Intidaya Paparkan Pemicunya

Liabilitas Meningkat 63,49%, Duta Intidaya Paparkan Pemicunya Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Duta Intidaya Tbk (DAYA) melaporkan adanya peningkatan total liabilitas sebesar 63,49% per tanggal 30/09/2018. Berkaitan dengan hal tersebut, DAYA memaparkan bahwa hal tersebut terjadi karena adanya kenaikan signifikan pada saldo akun utang usaha dan saldo akun utang lain-lain yang meliputi kewajiban sewa tempat untuk gerai offline dan pengadaan aset tetap. 

Direktur Independen DAYA, Sukarnen Suwanto, menambahkan peningkatan angka pendapatan bersih di sembilan bulan pertama tahun 2018 menyebabkan kenaikan pada saldo utang kepada pihak berelasi berkaitan dengan royalti dan saldo akun akrual berkaitan dengan aktivitas iklan dan promosi. 

“Total liabilitas per tanggal 30/09/2018 sebesar Rp253.214.459 atau meningkat sebesar Rp98.333.983 dari total liabilitas tahun sebelumnya pada 31/12/2017,” ungkap Sukarnen dalam keterbukaan informasi yang diterima di Jakarta, Selasa (30/10/2018). 

Lebih lanjut, Sukarnen menyebutkan bahwa saldo akun utang yang meningkat juga dipengaruhi oleh peningkatan barang dagangan, aset tetap, dan gerai offline. Adapun dalam laporan yang sama, DAYA melaporkan ada peningkatan total aset sebesar 48,81% sehingga menjadi Rp410.271.669 per tanggal 30/09/2018. 

“Kenaikan total aset ini disebabkan oleh kenaikan saldo persediaan bersih seiring dengan peningkatan persediaan barang dagangan guna mendukung peningkatan penjualan di gerai-gerai offline dan platform online dan peningkatan jumlah gerai offline yang dibuka,” kata Sukarnen. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: