Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tudingan Yusril Soal 'Draf Aliansi' Diragukan, PAN: Prabowo Selalu Merespon Ulama

Tudingan Yusril Soal 'Draf Aliansi' Diragukan, PAN: Prabowo Selalu Merespon Ulama Kredit Foto: Antara/Indrianto Eko Suwarso
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra mengungkapkan ada 'draf aliansi' dari ulama yang tak pernah direspons Ketum Gerindra, Prabowo Subianto. Namun Partai PAN mengaku tak pernah tahu tentang draf tersebut.

Wakil Ketua Dewan Kehormatan PAN, Dradjad Wibowo, mengaku heran atas pernyataan Yusril yang menyebut Prabowo tak pernah merespons draf aliansi yang disodorkan ulama itu. Sebab, selama ini, katanya, capres nomor urut 02 itu selalu merespons baik masukan para ulama. Jadi, andai draf itu memang ada, dirinya yakin Prabowo pasti meresponsnya.

"Saya baru mendengar tentang apa yang disebut draf aliansi ini. Karena itu, saya tidak bisa membantah atau mengonfirmasi apa yang disampaikan YIM (Yusril Ihza Mahendra)," ujarnya di Jakarta, Kamis (8/11/2018).

"Yang saya tahu, Prabowo selalu merespons dengan sangat baik masukan-masukan dari para ulama," lanjutnya.

Tak hanya kepada ulama, kata Dradjad, selama ini komunikasi Prabowo dengan parpol koalisinya juga baik. Jadi, ia ragu atas apa yang disampaikan Ketum PBB itu.

"Soal aliansi parpol pun, selama ini pembicaraan tentang koalisi ya gayeng-gayeng saja. Kadang bicaranya multi-pihak, semuanya ikut. Kadang bicaranya bilateral, antar-dua pihak saja. Yang jelas, aman dan lancar," katanya.

Selain itu, untuk urusan pileg, parpol koalisi selama juga saling memahami. Baik PAN, Gerindra, PKS, maupun Demokrat, bahkan Prabowo-Sandiaga Uno memahami posisi, kekuatan, dan kelemahan masing-masing dalam menghadapi Pileg 2019.

"Maklum ini kan baru pertama kalinya pilpres dan pileg bersamaan. Semua parpol sedang beradaptasi menghadapi sistem baru ini, apa pun koalisinya," imbuhnya.

Baca Juga: Pria Buleleng Diringkus usai Curi Tabung Gas-Barang Elektronik

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim

Bagikan Artikel: