Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jadi Man of The Match, Andik Merendah

Jadi Man of The Match, Andik Merendah Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pemain sayap tim nasional sepak bola Indonesia Andik Vermansah mengatakan, kemenangan timnya atas Timor Leste dalam laga Grup B Piala AFF 2018, Selasa (13/11), adalah berkat kerja keras seluruh pemain.

"Semua bermain bagus dan bekerja keras demi meraih kemenangan untuk Indonesia," ujar Andik usai pertandingan kontra Timor Leste di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Menurut pemain berusia 26 tahun tersebut, timnas Indonesia bertanding dalam tekanan yang amat tinggi. Hal itu terbukti dari betapa sulitnya mereka membongkar pertahanan lawan terutama di babak pertama.

Itulah mengapa Andik sangat bersyukur Indonesia akhirnya mampu menuntaskan laga dengan kemenangan 3-1.

"Alhamdulillah kami meraih kemenangan meski ini laga sulit. Permainan kami pun mungkin kurang enak dilihat. Namun kami meminta masyarakat tetap optimistis terhadap kami dan terima kasih untuk semua dukungan yang sudah diberikan," kata Andik.

Andik sendiri sejatinya tampil sangat baik dalam laga kontra Timor Leste. Meski tidak mencetak gol, dia terlibat dalam dua gol Indonesia.

Pertama, dia memberikan assist untuk gol Alfath Faathier di menit ke-61. Selanjutnya, dia membuat pergerakan berbahaya di kotak penalti yang membuat pemain Timor Leste terpaksa melakukan pelanggaran. Tendangan penalti dieksekusi dengan sempurna oleh Stefano Lilipaly.

Atas performanya tersebut, Andik mendapatkan gelar pemain terbaik dalam pertandingan atau "man of the match".

Namun, pemain yang pernah merumput di Liga Super Malaysia bersama tim Selangor FA dan Kedah FA itu justru memuji Riko Simanjuntak sebagai sosok yang mengubah permainan Indonesia.

Riko sendiri masuk di menit ke-56 menggantikan Febri Hariyadi. Gol-gol Indonesia tercipta ketika dia berada di lapangan.

"Saya salut sama Riko. Dia mampu meningkatkan daya serang kami ketika masuk ke lapangan," tutur Andik.

Tim nasional Indonesia berhasil menaklukkan Timor Leste dengan skor 3-1 dalam laga Grup B Piala AFF 2018 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: