Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tingkatkan Kualitas, Indosat Ekspansi Jaringan ke Luar Pulau Jawa

Tingkatkan Kualitas, Indosat Ekspansi Jaringan ke Luar Pulau Jawa Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Perusahaan penyedia layanan seluler, Indosat Ooredoo menargetkan melakukan ekspansi ke seluruh titik jaringan yang mereka miliki. Rencananya, hingga akhir tahun ini, akan diadakan ekpansi jaringan 4G di luar Pulau Jawa.

Group Head Regional Marketing Indosat, Gede Krishna Jaya mengatakan, sekitar 60% titik jaringan Indosat sudah bersifat 4G. Sementara di luar Pulau Jawa, ekspansi telah dirampungkan di wilayah Lampung, Kalimantan Selatan, dan Sulawesi Selatan. Perluasan jaringan akan dilanjutkan ke wilayah Sumatera Utara. 

"Jadi, itu lah komitmen kami yang sifatnya berkelanjutan. Akhir tahun ini targetnya perluasan ke Sumatera Utara, tidak hanya Medan ya, tetapi seluruh wilayahnya. Pada 2019 juga akan ditambahkan titik-titiknya," papar Gede, Senin (19/11/2018), kepada Warta Ekonomi.

Titik yang sekarang dikerjakan Indosat berjumlah sekitar 5.000, dengan 2.000 titik sudah berjaringan 4G. Sekitar 3.000 titik lain akan diselesaikan pada akhir tahun, sehingga seluruh titik tersebut akan berjaringan 4G.

"Targetnya, 100% titik-titik jaringan kami akan 4G. Sisanya sekitar 3.000 titik yang belum 4G, targetnya tahun ini selesai semua menjadi 4G," ujar Gede lagi.

Sementara itu, Gede berkata, perlu upaya lebih besar untuk memperluas jaringan 4G ke Papua. Pihak Indosat berharap banyak pada Palapa Ring yang dibangun pemerintah untuk merealiasikannya. Ia juga berharap dapat menjangkau Papua dengan jaringan 4G di akhir tahun ini.

Gede menjelaskan, "Masalah radio itu, kami sudah siapkan. Kami mengandalkan backbone yang sudah ada dan berharap banyak pada Palapa Ring yang dibangun pemerintah juga. Mudah-mudahan di akhir tahun, Palapa Ring di Papua sudah bisa cover titik-titik kami yang sudah ada di sana."

Pemanfaatan Palapa Ring untuk Perluas Jaringan 4G

Gede juga mengutarakan, akan menggunakan infrastruktur Palapa Ring sebagai backbone dari perluasan jaringan 4G di daerah yang belum terjangkau titik BTS Indosat. Baik itu Palapa Ring Tengah maupun Timur.

"Semua opsi yang ada akan kami jajaki, sesuai dengan kebutuhan. Kalau di daerah yang kami belum punya infrastrukturnya, tentunya Palapa Ring dapat menjadi salah satu opsi yang bisa kami manfaatkan," kata Gede.

Meski jaringan 4G diperluas, jaringan 2G dan 3G Indosat tidak akan dinonaktifkan. Perluasan jaringan dilakukan untuk menambah pilihan kepada pelanggan yang 75%-nya adalah pengguna telepon pintar.

"Dari total pelanggan kami, masih ada pengguna nonsmartphone. Jadi, jaringan 2G dan 3G kami harus tetap diperhatikan," ujar Gede menjelaskan.

Sementara itu, di minggu depan, Indosat mengatakan akan mengeluarkan data BTS terbaru milik mereka.

Baca Juga: Meningkat 21 Persen, Bandara Ngurah Rai Layani 3,5 Juta Penumpang Hingga Februari 2024

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: