Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Astra Ortoparts dan Toyoda Gosei Bersatu Dirikan TGID

Astra Ortoparts dan Toyoda Gosei Bersatu Dirikan TGID Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Astra Ortoparts Tbk (AUTO) menyatakan telah membentuk anak perusahaan baru bersama Toyoda Gosei. Adapun anak perusahaan baru tersebut bernama PT Toyoda Gosei Indonesia (TGID). 

Direktur AUTO, Wanny Wijaya, mengungkapkan bahwa pendirian TGID tersebut telah disepakati kedua pihak bersamaan dengan penandatanganan akta pendirian usaha pada Kamis (22/11/2018) lalu. 

“Investasi Astra Ortoparts pada pendirian TGID ini adalah sebesar Rp64.319.200.000 dan pendirian TGID tidak menimbulkan dampak material terhadap kegaitan operasional, keuangan, dan kelangsungan usaha Astra Ortoparts,” ungkap Wanny dalam keterbukaan informasi yang diterima di Jakarta, Senin (26/11/2018). 

Wanny melanjutkan, TGID didirikan dengan tujuan untuk memperluas usaha dan memenuhi pelayanan kebutuhan produk komponen otomotif roda empat di Kabupaten Karawang, Jawa Barat. 

Sebagai informasi, Astra Ortoparts merupakan perusahaan yang bergerak di bidang produksi dan distribusi suku cadang kendaraan bermotor, baik roda dua maupun roda empat. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: