Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Beberapa Minggu Lagi Go-Jek Akan Ekspansi ke Thailand

Beberapa Minggu Lagi Go-Jek Akan Ekspansi ke Thailand Kredit Foto: Tanayastri Dini Isna
Warta Ekonomi, Jakarta -

Setelah mendapat penghargaan sebagai salah satu pemimpin bisnis berpengaruh dalam The Bloomberg 50 tahun 2018, Founder dan CEO Go-Jek, Nadiem Makarim, mengaku akan selalu berinovasi lewat permasalahan yang ada di masyarakat. Dengan begitu, Go-Jek bisa menawarkan solusi dengan memanfaatkan teknologi.

Ia juga mengatakan, ekosistem Go-Jek tak membuat perusahaan itu tunduk pada status quo. Ia pun berharap, Go-Jek akan dibicarakan sebagai perusahaan menggunakan teknologi sebagai kunci untuk kemajuan ekonomi dan lompatan menuju tahap berikutnya dalam evolusi sosial.

“Kami melihat berbagai masalah yang membuat masyarakat frustrasi, dan kami tahu bahwa satu-satunya cara menangkal rasa frustrasi tersebut adalah dengan melakukan sesuatu untuk mengatasinya," ujarnya pada informasi tertulis, Senin (10/12/2018).

Go-Jek didirikan 8 tahun lalu sebagai perusahaan ride-hailing. Kini, ia telah bertransformai menjadi aplikasi yang menyediakan layanan untuk kebutuhan sehari-hari, seperti transportasi, pembayaran digital, pesan-antar makanan, logistik, dan layanan on-demand lainnya.

Hingga saat ini, Go-Jek telah memiliki lebih dari 1 juta mitra pengemudi, 30.000 penyedia layanan dk seluruh nusantara, serta memfasilitasi lebih dari 100 juta transaksi per bulan. Sebanyak 30.000 merchants atau pedagang makanan melayani Go-Food dan 80% di antaranya merupakan UMKM.

Sementara, di luar Indonesia, Go-Jek meluncurkan layanan Go-Ride, Go-Send, dan Go-Food di Vietnam dalam aplikasi Go-Viet, serta aplikasi beta di Singapura. Beberapa minggu lagi, mereka dikabarkan akan mengaspal di Thailand.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Kumairoh

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: