Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

ISEF 2018, BI Luncurkan Dua Buku Ekonomi Keuangan Syariah

ISEF 2018, BI Luncurkan Dua Buku Ekonomi Keuangan Syariah Kredit Foto: Clara Aprilia Sukandar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bank Indonesia tengah menyelenggarakan Indonesia Shari’a Economy Festival (ISEF) 2018 di Surabaya sampai dengan 15/12/2018 mendatang. Dalam rangkaian ISEF tersebut, Bank Indonesia meluncurkan dua buku ekonomi keuangan syariah.

Deputi Gubernur BI, Dody Budi Waluyo, menyebutkan dua buku yang diterbitkan BI berjudul Kebijakan Moneter Syariah dalam Sistem Keuangan Ganda: Teori dan Praktik dan Peta Keuangan Mikro Syariah Indonesia. Dody menambahkan, buku tersebut menjadi wujud tanggung jawab BI sebagai regulator pembentukan lingkungan industri yang kondusif.

“Mendorong pembentukan lingkungan industri yang kondusif melalui penyusunan referensi-referensi edukasi secara umum, termasuk pemikiran-pemikiran baru dari hasil riset, dan menyediakan materi ajar berupa buku teks bagi kalangan sivitas akademika,” jelas Dody dalam rilis BI yang diterima di Jakarta, Rabu (12/12/2018).

Dody menambahkan, dua buku tersbeut merupakan bagian dari profgram edukasi oleh BI dalam memajukan ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia.

“Paparan mengenai aspek teori ekonomi moneter yang dilengkapi dengan kerangka dan implementasi kebijakan moneter berkaitan dengan ekonomi syariah di Indonesia, praktik di negara lain, dan arah pengembangan kebijakan moneter di Indonesia tertuang dalam buku pertama,” tambahnya.

Sementara itu, dalam buku kedua digambarkan keragaman lembaga keuangan mikro syariah di Indonesia sebagai adaptasi atas kebutuhan masyarakat terhadap layanan jasa keuangan syariah.

Baca Juga: Tegas! Bule Inggris Eks Napi Narkoba Diusir dari Bali

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: