Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

KPU Tak Pajang Deretan Gelar Akademik Capres/Cawapres, Sandiaga Gagal Pamerkan Gelar Pendidikannya

KPU Tak Pajang Deretan Gelar Akademik Capres/Cawapres, Sandiaga Gagal Pamerkan Gelar Pendidikannya Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Cawapres Sandiaga Uno merespons iklan Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang tidak memasang gelar starta satu, S-2, maupun S-3 dengan menyatakan bahwa gelar itu merupakan pencapaian dalam akademik.

"Dalam pencalonan presiden dan wakil presiden, masyarakat dengan sendirinya menilai prestasi dan rekam jejak calon," kata Sandiaga di Jakarta Pusat, Senin malam (17/12/2018).

Sandiaga saat ini sedang menempuh pendidikan program Doktor Manajemen Riset di Universitas Pelita Harapan (UPH) Jakarta dan sudah mengikuti ujian proposal disertasi tertutup untuk meraih gelar strata tiga (S-3).

Pendidikan sarjananya diraih dari Wichita State University, Amerika Serikat, pada tahun 1990 mengambil Bachelor of Business Administration, kemudian melanjutkan ke George Washington University, Amerika Serikat, mengambil Master of Business Administration.

"Saya rekam jejaknya di dunia usaha dan sempat di birokrasi sempat menjalani kontestasi Pilgub DKI Jakarta. Saya serahkan kepada masyarakat yang menilai saya beruntung mendapatkan kesempatan gelar pendidikan dan Pak Prabowo mendapatkan dalam militer," kata Sandiaga.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: