Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Go-Jek Segera Mengaspal di Seluruh Wilayah Singapura

Go-Jek Segera Mengaspal di Seluruh Wilayah Singapura Kredit Foto: Reuters/Beawiharta
Warta Ekonomi, Jakarta -

Setelah diluncurkan secara terbatas, Go-Jek memperluas layanan ride-hailing ke seluruh wilayah Singapura pada Selasa (1/1/2019), sekaligus melanjutkan proses beta mereka. Pengguna harus menunggu proses itu supaya dapat menikmati layanan Go-Jek di seluruh wilayah negara tersebut.

Juru bicara Go-Jek dalam laporan pada situs TechCrunch mengungkapkan, lamanya proses tersebut dipengaruhi oleh penawaran dan permintaan di pasar. Penyempurnaan aplikasi beta itu dipertimbangkan melalui umpan balik dari mitra dan pengemudi terdaftar di Singapura.

"Kami menerima berbagai umpan balik dari mitra dan pengemudi selama penyempurnaan fase beta ini. Kami berupaya menyempurnakan aplikasi dan menciptakan pengalaman terbaik bagi pengguna," jelas pihak Go-Jek melalui pernyataan tertulis.

Go-Jek sendiri memperkenalkan harga dinamis di Singapura. Artinya, harga akan meningkat ketika permintaan berada di titik tertinggi. Layanan Go-Jek di Singapura mulai ditawarkan sejak akhir November lalu, tetapi terbatas untuk penumpang di daerah tertentu saja.

Juru bicara Go-Jek mengatakan, "Tanggapan dari komunitas pengemudi sejak kami membuka pra-pendaftaran telah luar biasa dengan puluhan ribu pengemudi mendaftar melalui portal pra-pendaftaran. Meskipun kami tidak dapat mengungkapkan angka saat ini, kami yakin kami dapat memenuhi harapan konsumen selama periode layanan beta."

Saat ini terdapat daftar permintaan untuk layanan Go-Jek di Singapura dengan prioritas pelanggan dari pengguna DBS/POSB.

Setelah Uber menjual bisnis lokalnya kepada Grab pada awal tahun ini, Go-Jek menjadi satu-satunya kompetitor Grab di pasar ride-hailing Asia Tenggara. Namun, Uber masih memiliki saham sebesar 27,5% di Grab.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: