Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ma'ruf Amin Tampilkan Sosok Ulama di Debat Pilpres Nanti?

Ma'ruf Amin Tampilkan Sosok Ulama di Debat Pilpres Nanti? Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Hasto Kristiyanto, berbicara soal persiapan Ma'ruf Amin menjelang debat capres 2019.

Hasto mengatakan, Ma'ruf akan menampilkan sosok ulama dalam debat yang diselenggarakan pada 17 Januari 2019 nanti.

"Buat KH Ma'ruf Amin, beliau hanya memindahkan panggung rakyat ke ruang debat, karena seluruh persoalan yang dihadapi oleh masyarakat Indonesia udah didialogkan dengan KH Ma'ruf Amin," ujarnya di Jakarta, Rabu (16/1/2019).

"Jangan dilupakan, beliau sudah profesor doktor, beliau sudah berkecimpung di dunia politik juga sudah sangat lama meniti karier dari bawah. Dengan demikian, gambaran kepemimpinan KH Ma'ruf Main untuk mendampingi Pak Jokowi itu juga di dalam debat nanti juga menampilkan gambaran sebagai seorang ulama," lanjutnya.

Hasto menegaskan, Jokowi-Ma'ruf siap menghadapi debat. Persiapan menjelang debat capres 2019 telah dilakukan.

"Karena apa pun kita mengenal nilai-nilai dasar bekerja dan berdoa. Ya, bekerja saja tidak mungkin tanpa doa. Doa tanpa bekerja juga tidak akan membumikan seluruh keimanan itu. Dengan demikian, debat pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin telah dipersiapkan dengan sebaik-baiknya apalagi ini membahas hal-hal terkait dengan HAM, terkait penegakan hukum dan terorisme," tutupnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim

Bagikan Artikel: