Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pertamina Catatkan Produksi Migas Tumbuh 42% di 2018

Pertamina Catatkan Produksi Migas Tumbuh 42% di 2018 Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Pertamina (Persero) menegaskan bahwa pada tahun lalu, kinerja hulu minyak, gas, dan panas bumi menunjukkan pertumbuhan positif.

Perseroan melalui Direktur Hulu, Dharmawan H Samsu menjelaskan, produksi minyak dan gas dalam negeri tercatat mencapai 768 ribu barel setara minyak per hari (MBOEPD) atau 42% lebih tinggi dibandingkan realisasi produksi migas pada 2017 yakni 542 MBOEPD.

Lanjut dirinya, peningkatan produksi ini dihasilkan dari kombinasi keberhasilan upaya meningkatkan produksi dan menahan laju penurunan produksi dari aset-aset existing.

"Rinciannya, produksi minyak Pertamina pada 2018 mencapai 291 ribu barel per hari (MBOPD) atau meningkat 22% dibandingkan realisasi 2017 yang tercatat 238 MBOPD. Sedangkan produksi gas Pertamina pada 2018 tercatat sebesar 2.763 juta kaki kubik per hari (MMSCFD) atau melompat 57% dari 2017 yang 1.760 MMSCFD," jelas Dharmawan H Samsu dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (17/1/2019).

Selain pencapaian migas di atas, Dharmawan menambahkan, beberapa Wilayah Kerja (WK) terminasi yang dialihkelolakan kepada Pertamina sudah masuk ke dalam sistem produksi Pertamina, antara lain WK Mahakam, WK Sanga-Sanga, WK East Kalimantan, dan WK Offshore South East Sumatera (OSES).

Aset Pertamina di luar negeri yang dikelola melalui anak usaha Pertamina Internasional EP (PIEP) membukukan pencapaian kinerja produksi 2018 sejumlah 102 MBOPD dan 299 MMSCFD yang dihasilkan dari tiga aset utama di Algeria, Iraq, Malaysia, dan sembilan negara lain.

Selain migas, kinerja panas bumi Pertamina pada 2018 juga meningkat signifikan. Pada 2018, produksi panas bumi Pertamina mencapai 4.145 GWh atau meningkat 6% dibandingkan 2017 yang tercatat 3.900 GWh.

"Kinerja hulu Pertamina menunjukkan tren positif dan akan terus dipertahankan sebagai bukti Pertamina, perusahaan energi nasional yang menjalankan amanah pemerintah untuk menopang pemenuhan kebutuhan energi Nasional," pungkas Dharmawan H Samsu.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: