Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bursa Kantongi 45 Nama Calon Emiten

Bursa Kantongi 45 Nama Calon Emiten Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bursa Efek Indonesia (BEI) telah mengantongi 45 perusahaan yang berencana untuk mencari dana segar dari pasar modal melalui penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) di tahun ini. 

Direktur Penilaian Perusahaan BEI, I Gede Nyoman Yetna mengatakan bahwa saat ini pihaknya tengah menelusuri ke 45 emiten yang berencana masuk Bursa tersebut.

"Di pipeline-nya underwriter yang handle atau aktif itu 45 di akhir tahun kemaren, tentunya kita akan validasi lagi," ujarnya, di Jakarta, Jumat (18/1/2019). 

Lebih lanjut Nyoman menuturkan apabila pihaknya telah membentuk tim untuk berkoordinasi dengan para penjamin emisi atau underwriter yang ada untuk membawa 45 perusahaan tersebut melantai di Bursa. 

"Tim sudah akan kordinasi dengan underwriter yang aktif, kita tahu nanti potensi yang ada berapa," lanjutnya. 

Sebagai catatan, otoritas Jasa Keuangan (OJK) telah memberi arahan bahwa akan ada sebanyak 75 emiten yang akan IPO di tahun. Hal tersebut mengacu pada capaian di tahun lalu ada 57 emiten baru yang masuk ke Bursa. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Bagikan Artikel: