Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Go-Food Festival Sambangi Bali Manjakan Pecinta Kuliner

Go-Food Festival Sambangi Bali Manjakan Pecinta Kuliner Kredit Foto: Go-Jek
Warta Ekonomi, Jakarta -

Go-Jek kembali menggelar Go-Food Festival, kali ini hadir di Bali. Dengan menghadirkan 23 merchant kuliner pilihan, Go-Food Festival yang berlokasi di Level 21 Mall siap manjakan pengunjung dengan ragam cita rasa kuliner serba nikmat dalam satu tempat.

Cassandra Aprilanda, VP Sales & Marketing Go-Food Festival mengatakan, konsep Go-Food Festival diusung untuk menghadirkan dampak sosial lebih besar dan lebih luas kepada masyarakat, yaitu kepada mitra UMKM kuliner.

"Dengan gabung di Go-Food Festival, para pengusaha kuliner UMKM tidak perlu menyiapkan dana besar untuk membuka cabang dan tidak perlu menyiapkan jasa pesan antar sendiri, sehingga usaha mereka dapat terus berkembang," kata dia dalam rilisnya kepada redaksi Warta Ekonomi, Kamis (31/1/2019).

Berbeda dengan festival kuliner lain, Cassandra menambahkan, area Go-Food Festival dapat dimanfaatkan komunitas sebagai wadah berkreasi untuk menghasilkan karya-karya positif. Berbagai kegiatan komunitas yang dapat diadakan, antara lain kopi darat (kopdar), olahraga bersama, pertunjukan seni, hingga workshop.

"Rangkaian grand launching Go-Food Festival ini juga diisi dengan berbagai kegiatan untuk masyarakat setempat dan para komunitas, seperti lomba makan seru, food sampling, community open house, serta foodies meet-up bersama social media influencer favorit masyarakat Bali," jelas Cassandra.

Sebagai bentuk apresiasi para pengunjung Go-Food Festival, Go-Jek memberikan promo cashback sebesar 50% setiap transaksi menggunakan Go-Pay.

Selain cashback, pelanggan Go-Food akan mendapatkan promo gratis ongkos kirim (free ongkir) hingga jarak 4 km untuk pemesanan Go-Food di merchant Go-Food Festival.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: