Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

4 Tahun Diam Terus, Jokowi: Ini Sudah Saatnya

4 Tahun Diam Terus, Jokowi: Ini Sudah Saatnya Kredit Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Warta Ekonomi, Jakarta -

Calon presiden petahana, Joko Widodo menegaskan bahwa pihaknya sering bernada ofensif terhadap kubu lawan. Ia menegaskan hal tersebut dilaklukan lantaran selama empat tahun terakhir dirinya selalu menahan diri saat mendapatkan serangan.

Menurutnya, saat ini Jokowi tidak akan diam terhadap tudingan dan serangan tersebut. karena itu, ia mengatakan saat ini melakukan kampanye bernada ofensif.

“Ya kampanye kan perlu obfensif, masa kita empat tahun suruh diam saja. Ya endaklah. Jadi empat tahun diam masa suruh neruskan,” ujarnya di Jakarta, Selasa (5/2/2019) malam.

Baca Juga: Jokowi Tersulut Emosi Gara-gara Propaganda Rusia?

Baca Juga: Timses Prabowo Sebut Jokowi Emosian, Alasannya 'Lucu'

Sementara itu, Sementara itu, Juru bicara TKN Jokowi-Ma’ruf, Ace Hasan Syadzily, menegaskan bahwa pernyataan ofensif Jokowi merupakan bentuk serangan balik kepada kubu lawan. Ia mengatakan Jokowi tidak akan membiarkan narasi negatif yang disampaikan kubu lawan dipercaya oleh masyarakat.

"Selagi kubu sebelah tetap menyerang kami dengan narasi pesimistis dan tanpa data-data yang objektif, tentu kami akan menanggapinya dengan serangan balik yang lebih tajam," katanya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: