Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Anak Magang Digaji Ratusan Juta Rupiah? Ya Cuma di 8 Perusahaan Ini...

Anak Magang Digaji Ratusan Juta Rupiah? Ya Cuma di 8 Perusahaan Ini... Kredit Foto: Reuters/Charles Plateau
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketika menginjak tingkat akhir di perkuliahan, ada beberapa kampus di Indonesia yang mengharuskan mahasiswanya magang terlebih dahulu. Magang adalah proses terjun langsung ke dalam dunia kerja sebelum menjadi pekerja yang sesungguhnya.

Setelah melakoni magang, mahasiswa diharapkan mampu mengenali dunia kerja yang belum pernah diketahui sebelumnya selama kuliah. Namun, di Indonesia, predikat sebagai “anak magang” selalu disamakan dengan “babu” atau “anak bawang”, alih-alih mendapat ilmu, anak magang malah sering diperintah seniornya untuk mengerjakan hal-hal yang enggak semestinya dan mendapatkan upah yang sedikit.

Baca Juga: Siswa SMK Animasi Binaan Djarum Magang Proyek Rp150 Juta per Menit

Eits, tapi enggak semua perusahaan kayak gitu kok. Contohnya deretan perusahaan ini, mereka berani menggaji anak magang sampai ratusan juta lho. Penasaran perusahaan apa saja? Yuk simak ulasan dari Glasdoor berikut:

1. Google, US$6.000

Wah, perusahaan raksasa pencarian internet, Google, menggaji karyawan magangnya dengan jumlah yang enggak tanggung-tanggung. Mereka berani mengeluarkan uang sebesar US$6.000 atau setara dengan Rp84.255.000 lho.

Baca Juga: Google Umumkan Hal Ini di CES 2019

Bukan diperintah ini-itu, magang di sini kamu bakalan diajarkan berbagai hal sesuai dengan divisi yang kamu tempati. Hmm, bukan cuma dapat gaji gila-gilaan, ilmu juga dapat ya!

2. Yahoo, US$6.080

Baca Juga: Bulan Depan Yahoo Messenger Akan Berakhir

Perusahaan selanjutnya adalah Yahoo. Perusahaan ini sering membuka lowongan untuk mahasiswa yang mau magang lho. Enggak jauh berbeda dengan Google, magang di Yahoo, kamu bisa meraih kocek US$6.080 tiap bulannya, kalau dirupiahin, kamu bisa mengantongi Rp85.402.720. Gile…

3. Bloomberg L.P, US$6.400

Perusahaan media finansial asal Amerika Serikat ini juga menggaji karyawan magang dengan besaran yang fantastis. Namun, sebelum bisa menjadi karyawan magang di sini, kamu harus melewati sejumlah tahapan tes dan training yang ketat.

Bloomberg rela mengeluarkan gaji sebesar US$6.400 atau sekitar Rp89.897.600 per bulan untuk karyawan magangnya. Selain itu, kamu juga akan dilibatkan langsung dalam proyek penting. Kalau kinerjamu bagus, Bloomberg enggak segan-segan mengangkat kamu sebagai karyawan tetap lho. Menarik ya!

4. Apple, US$6.400

Selanjutnya adalah perusahaan teknologi besutan Steve Jobs. Meskipun kamu akan diberikan setumpuk pekerjaan yang enggak jauh beda dengan karyawan tetap, tapi besaran gaji untuk karyawan magang di Apple menarik lho.

Baca Juga: Tiru 11 Peraturan Perusahaan Apple Ini, Kali Aja Ketularan Suksesnya...

Apple sama dengan Bloomberg, mereka rela membayar karyawan magangnya dengan US$6.400 atau Rp89.897.600 setiap bulannya. Bukan hanya itu benefir yang bisa kamu dapat, kamu juga kemungkinan di ajak keliling dunia untuk terjun langsung ke dalam proyek milik Apple.

5. Amazon, US$6.400

Besaran gaji karyawan magang di Amazon juga sama dengan Apple dan Bloomberg. Selain itu, perusahaan retail internasional besutan Jeff Bezos ini juga bakalan memberikan banyak pengalaman berharga buat karyawan magang.

Baca Juga: Asik! Perkuat Dominasi di Pasar Smart Home, Amazon Akuisisi Startup Ini

Program magangnya memiliki beberapa modul pelatihan dengan metode pembelajaran yang asyik. Jadi di sini kamu bisa mengeksplorasi bakat kamu dan tentunya menjelajah cara kerja Amazon.

6. ExxonMobil, US$6.507

Selain mendapat ilmu dari bimbingan karyawan ExxonMobil yang berkompeten, kalau kamu magang di sini juga bisa mengantongi uang sampai US$6.507 per bulannya lho, atau setara dengan Rp91.400.575.

7. Microsoft, US$7.100

Microsoft selalu membuka program magang selama 12 minggu di musim panas. Tapi rata-rata lowongannya hanya untuk anak teknik saja, teknik komputer dan teknik elektro.

Magang di perusahaan Bill Gates ini bakal bikin kamu kaya mendadak, pasalnya kamu bakalan digaji US$7.100 atau sama dengan Rp99.730.150, wah hampir Rp 100 juta per bulan!

8. Facebook, US$8.000

Paling enak sih magang di Facebook, perusahaannya Zuckerberg ini. Selain menawarkan lingkungan kerja yang terbuka untuk seluruh karyawan dari berbagai latar belakang budaya dengan mentor kelas dunia, Facebook bisa keluarkan nominal US$8.000 atau Rp112.372.000 untuk karyawan magangnya lho.

Bukan cuma mendapatkan ilmu ketika bekerja, kamu juga bakalan diajarkan bagaimana caranya meningkatkan rasa toleransimu.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Clara Aprilia Sukandar
Editor: Clara Aprilia Sukandar

Bagikan Artikel: