Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ini Lho Tips Buat Password Unik, Tapi Gampang Diingat

Ini Lho Tips Buat Password Unik, Tapi Gampang Diingat Kredit Foto: Unsplash/Mikayla Mallek
Warta Ekonomi, Jakarta -

Untuk membuat kata sandi yang aman dan mudah diingat bukanlah hal yang mudah, bahkan jauh lebih sulit karena banyak orang yang memiliki akun online.

Jika kata sandi dibuat sederhana agar mudah diingat, risiko peretasan akan jauh lebih tinggi, dan jika kata sandi cenderung kompleks dan sulit diingat, kemungkinan besar kata sandi itu akan digunakan kembali pada beberapa situs. Padalah ini mengundang banyak risiko juga.

Risiko pun tidak berkurang, hanya dengan mengubah kata sandi, namun harus membuatnya lebih kuat, dan bukan ditentukan berdasarkan kompleksitas, tetapi pada keunikan.

David Jacoby, peneliti keamanan Global Kaspersky Lab (GReAT) mengatakan, "Masih banyak yang menyalahartikan makna dari kata sandi yang kuat. Banyak situs sekarang menuntut kata sandi kompleks yang terdiri dari setidaknya delapan atau lebih huruf besar dan kecil, angka dan karakter khusus. Inilah jadi mimpi buruk."

Untuk itu, Kaspersky Lab membocorkan langkah-langkah membuat kata sandi unik yang kuat dan mudah diingat, ikuti ya:

Langkah 1: Buat "deretan statis" Anda (bagian kata sandi yang tidak berubah)

a. Pikirkan frasa, lirik lagu, kutipan dari film, sajak anak-anak, atau hal serupa yang berkesan bagi Anda.

b. Ambil huruf pertama dari tiga hingga lima kata pertama.

c. Di antara setiap huruf tambahkan karakter khusus: @ atau # dan lainnya.

Sekarang Anda bisa mulai merangkai kata sandi unik sendiri berdasarkan langkah di atas.

Langkah 2: Tambahkan kekuatan asosiasi

a. Ketika Anda memikirkan akun online yang memerlukan kata sandi (seperti Facebook, Twitter, eBay, situs kencan, perbankan online, belanja, atau situs game dan lainnya), tulislah kata pertama sebagai kata yang berhubungan dengan situs terkait.

b. Misalnya, jika membuat kata sandi untuk Facebook, Anda bisa mengaitkan Facebook dengan warna biru di logo: maka, cukup tambahkan kata "biru", bisa juga dalam huruf besar. Letakkan kata ini di akhir "deretan statis" sebelumnya.

Jacoby menjelaskan, "Misalnya frasa yang dipikirkan adalah 'Twinkle Twinkle Little Star, How I Wonder What You Are,' dan karakter khusus yang ingin digunakan adalah '#', maka kata sandinya 'T#T#L#S#Hblue'."

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: