Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

RedDoorz Perluas Propertinya ke Yogyakarta dan 4 Kota Besar di Jateng

RedDoorz Perluas Propertinya ke Yogyakarta dan 4 Kota Besar di Jateng Kredit Foto: RedDoorz
Warta Ekonomi, Jakarta -

RedDoorz, platform pemesanan hotel online, mengumumkan pertumbuhan jumlah properti mereka di Yogyakarta dan empat kota besar di Jawa Tengah (Jateng). RedDoorz memulai operasinya di Yogyakarta pada Februari 2017, kini jangkauannya ke wilayah tersebut diperluas dengan target 400 properti pada akhir 2019.

Mohit Gandas, Country Manager RedDoorz Indonesia mengatakan, pihaknya bermaksud mendukung pariwisata dan ekonomi lokal. Jateng dinilai sebagai kota yang semakin menarik bagi para wisatawan, dengan banyaknya wisata alam, sejarah, dan budaya. Yogyakarta sendiri pada 2018 telah mencapai dua juta pengunjung menurut Dinas Pariwisata DIY.

"Inilah mengapa kami ingin memperluas pertumbuhan properti kami di Jateng, tidak hanya ke Yogyakarta, tetapi daerah lain seperti Semarang, Solo, dan kami juga menambahkan kota-kota baru dalam daftar ekspansi kami, yaitu Magelang dan Purwokerto," kata dia dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta.

Baca Juga: RedDoorz Targetkan Tumbuh di 8 Kota Jabar

Dia menambahkan, "Kami melihat secara keseluruhan, pasar perjalanan online kini meningkat dan akan terus seperti itu. Dengan ini kami semakin optimis memperluas ke lebih banyak kota. Ada banyak peluang, bahkan untuk saat ini di Jateng saja, kami memiliki total 103 properti yang sudah beroperasi sepenuhnya."

RedDoorz telah mengembangkan teknologi miliknya menggunakan analitik data untuk secara akurat memproyeksi permintaan pada area yang bisa memiliki lebih banyak hotel atau properti untuk mendorong lebih banyak langkah bagi wisatawan.

Marlina Handayani, Kepala Bidang Pemasaran dari Dinas Pariwisata DI Yogyakarta mengatakan, "Kami mengapresiasi langkah RedDoorz mengembangkan bisnis serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal yang tentu bermanfaat bagi warga Yogyakarta dan Jateng. Hal ini membantu kami menarik wisatawan dan meningkatkan jumlah kunjungan ke daerah-daerah strategis di kedua wilayah tersebut."

Adil Mubarak, Wakil Presiden Operasional RedDoorz, mengatakan, "Ada banyak area yang kami fokuskan untuk tumbuh karena kami melihat ada kebutuhan dari para pelancong untuk memesan properti jenis ini. Kami tidak hanya ingin memberikan akses dan pilihan properti melalui inovasi teknologi, tetapi kami juga bertujuan membangun pengalaman bagi pelanggan melalui kerja sama dengan pemilik properti dengan membantu pengembangan operasional, kualitas akomodasi, maupun layanan, desain, branding dan pemasaran."

RedDoorz saat ini beroperasi di 40 kota di Indonesia, yakni Bali, Balikpapan, Bandung, Bangka, Banjarmasin, Banyuwangi, Batam, Belitung, Bogor, Ciamis, Cirebon, Jakarta, Jambi, Lampung, Lombok, Magelang, Malang, Makassar, Manado, Medan, Palangkaraya , Palembang, Pangandaran, Pekanbaru, Samarinda, Semarang, Solo, Sukabumi, Surabaya, dan Yogyakarta.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: