Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

54 Karyawan PNM Mekaar Dapat Hadiah Ibadah Umrah, Menteri Rini Banggakan PNM

54 Karyawan PNM Mekaar Dapat Hadiah Ibadah Umrah, Menteri Rini Banggakan PNM Kredit Foto: PNM
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Permodalan Nasional Madani (Persero) atau PNM menggelar pelepasan karyawan PNM Mekaar (Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera) yang menerima hadiah ibadah umrah dan ziarah Yerusalem sebanyak 54 peserta.

Acara ini dihadiri langsung Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno didampingi jajaran Komisaris dan Direksi PNM di Kawasan Menara Taspen, Kantor Pusat PNM, Jakarta, Senin (4/3/2019).

“Saya merasa bangga PNM melalui program PNM Mekaar membantu banyak ibu prasejahtera di Indonesia. Dengan adanya reward ini, semoga dapat memberikan semangat baru dalam bekerja dan menyejahterakan keluarga prasejahtera di Indonesia," jelasnya dalam acara pelepasan.

47 peserta akan beribadah umrah dan tiga peserta akan beribadah ke Yerusalem, serta empat orang pendamping. Mereka merupakan insan PNM Mekaar dari beragam kota di Indonesia.

Baca Juga: Tingkatkan Daya Saing, PNM Dorong UKM Lakukan Branding

Hadiah ibadah diberikan pada insan PNM Mekaar yang telah memberikan kontribusi dan kinerja terbaik pada 2018, sehingga PNM telah menembus target 4 juta nasabah di tahun lalu.

Beberapa waktu lalu, Menteri Rini Soemarno menargetkan nasabah Mekaar dari PMN menjadi 5,5 juta orang pada 2019 dari yang ada saat ini 4,1 juta nasabah. "Target 5 juta sampai 5,5 juta nasabah," jelasnya.

Program Mekaar milik PNM ini pada dasarnya memberikan pembiayaan untuk membantu 'emak-emak' prasejahtera menjadi sejahtera dengan memberi modal usaha, bantuan pelatihan, serta pengembangan usaha.

Nantinya para nasabah Mekaar yang dinyatakan lolos dalam proses pembinaan yang dilakukan PNM dan mempunyai kapasitas naik kelas, maka akan mendapatkan fasilitas KUR mikro dari perbankan negara. Dengan begitu, program ini bisa berjalan secara berkelanjutan dan usaha nasabah pun bisa berkembang menjadi lebih besar.

Baca Juga: Jokowi Tambah Suntikan Dana untuk PNM Mekaar

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: