Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pantas Aja Banyak Startup yang Tertarik, Ternyata Ini Sisi Spesial Kerja di Co-Working Space

Pantas Aja Banyak Startup yang Tertarik, Ternyata Ini Sisi Spesial Kerja di Co-Working Space Kredit Foto: Reuters/Ivan Alvarado
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kenapa perusahaan rintisan atau startup saat ini lebih memilih berkantor di co-working space ketimbang memiliki kantor tetap? Apa karena faktor biaya? Mungkin banyak yang bertanya-tanya seperti itu. Lantaran, startup mayoritas lebih tertarik dengan co-working space.

Sebenarnya apa sih sisi spesial dari co-working space bagi pekerja kantoran?

Melansir dari Entrepreneur (14/3/2019), berikut ulasan lengkapnya:

Lebih mudah berbaur

Baca Juga: Ini Cara Regus Hadapi Kompetitor di Sektor Co-Working Space

Co-working space lebih mudah membangun networking. Ruang kerja bersama berlimpah dengan perusahaan dari berbagai jenis, dengan begitu peleburan besar lebih terjadi secara alami.

Beberapa ruang kerja diisi banyak perusahaan pemula, beberapa lainnya memiliki bisnis yang lebih mapan dan beberapa di antaranya merupakan campuran segalanya. Dengan demikian, budaya yang ada lebih beranekaragam.

Desain ruangan tak hilangkan privasi

Sebenarnya, desain tidak cukup penting dalam produktivitas. Namun, yang utama dari yang paling utama adalah masalah keseimbangan antara keterbukaan dan privasi.

Baca Juga: "Co-Working Space" Jadi Ciri Kantor Startup: Biar Kayak di Rumah Sendiri, Ya?

Memang, co-working space lebih terbuka dan terkesan kehilangan privasi masing-masing karyawan. Eits, jangan salah dulu, biasanya di co-working space itu ada ruangan yang memang sudah didesain untuk mendapatkan fokus. Desain yang baik seperti itu dapat memberikan keseimbangan dalam jenis ruang yang dibutuhkan dan mengatur perkiraan staf dan jajaran perusahaan lainnya.

Infrastrukturnya membuat nyaman

Untuk dapat bekerja di lingkungan yang andal, membutuhkan infrastruktur yang baik. Internet bagus, kursi bagus, penerangan bagus. Dan semuanya bisa didapat dari co-working space. Tak perlu repot, pengelola Gedung telah memperhatikan detailnya, dengan demikian produktivitasmu sudah pasti terjaga dan kamu merasa nyaman.

Baca Juga: Co-working di Asia Pasifik Tumbuh 150%, Lampaui Regional Lain

Layanan terjaga

Keuntungan terbesar yang ditawarkan co-working space adalah semuanya dijaga saat kamu bekerja, termasuk layanan juga. Baik itu kebersihan kamar mandi, tingkat reseptif staf, dll.

Lebih hemat

So pasti, co-working space dapat membantu mengurangi biaya dan membantu arus kas sewa untuk bisnis karena biaya awal yang rendah dan fleksibilitas persyaratan sewa. Tentu hal itu sangat menguntungkan bagi perusahaan rintisan yang baru saja bergerak. Biayanya kan masih minim cyin

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Clara Aprilia Sukandar
Editor: Clara Aprilia Sukandar

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: