Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

OK OCE Itu Program Gagal

OK OCE Itu Program Gagal Kredit Foto: Antara/Wahyu Putro
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pengamat politik dari Indonesian Public Institute (IPI) Jerry Massie menilai program One Kecamatan, One Center for Enterprenuership (OK OCE) merupakan program gagal.

Baca Juga: Sandi Pamer Program OK OCE dalam Debat

"Bagi saya OKE/OC kurang greget, jadi salah, jika dia mau naikkan kasta ke nasional. Memang program ini menurunkan pengganguran, tapi bagi warga DKI belum masih optimal, karena kalah bersaing barangkali daya saing lemah. Begitu pula ada yang ditinggalkan," kata Jerry, di Jakarta, Minggu malam (17/3/2019).

Sementara mengenai Rumah Siap Kerja yang ditawarkan Sandi untuk mengurangi angka pengangguran dengan menyiapkan dua juta lapangan kerja, kata Jerry, hal yang utama adalah memperkuat IPM (indeks pembangunan manusia) terlebih dulu atau sumber daya manusia.

"Untuk rumah siap kerja seperti apa karena ini perlu dikaji, jangan cuma program 'without action' (tanpa aksi)," katanya.

Menurut dia, pelayanan satu pintu yang ditawarkan Sandi bisa digabung dengan OKE-OCE dalam menurunkan pengganguran 20 ribu di 2018.

"Pelayanan 'one stop service' itu bagus tapi bagaimana birokrasi di dalamnya. Harus juga etos kerja mereka ditingkatkan," kata Jerry.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: