Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

AHY Puji-Puji Ayahnya, Dulu Gaji PNS Naik Sampai 20%, Sekarang?

AHY Puji-Puji Ayahnya, Dulu Gaji PNS Naik Sampai 20%, Sekarang? Kredit Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Warta Ekonomi, Ogan Ilir -

Komandan Komando Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat bertemu dengan ribuan kader dan calon legislatif (caleg) dari partainya di Palembang, dirinya membanggakan keberhasilan kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang berjalan dua periode.

Menurutnya, selama SBY memimpin, SBY berhasil memberikan bukti nyata dalam memajukan Indonesia. Lanjutnya, seperti sektor ekonomi, kesejahteraan pegawai, hukum, politik, dan menjaga kebebasan berpendapat setiap warga negara.

"Zaman SBY Indonesia maju, Indonesia meningkat signifikan, tapi sekarang saudara-saudara sendiri merasakan (kemunduran). Kita ingin mengembalikan masa-masa saat SBY itu," katanya, Selasa (19/3/2019).

Selain itu, ia mengatakan di pemerintahan SBY, gaji PNS setiap tahun naik dari 5 sampai 20%. Tak hanya itu, SBY juga memberikan PNS tunjangan hingga Rp5 juta.

"Tapi beda dengan saat ini, tidak ada kenaikan gaji PNS," cetusnya.

Lebih lanjut, terkait peningkatan UMKM, AHY menyebut SBY mampu menambah kuantitas dan kualitas pengusaha mencapai 10 kita unit dalam 10 tahun sedangkan saat ini pemerintahan Jokowi UMKM hanya tumbuh 1,1 juta unit dalam empat tahun.

"Artinya masa pemerintahan SBY memberikan jaminan kesejahteraan masyarakat," paparnya.

Baca Juga: Jelang Debat Ketiga, Sandi Dapat Masukan dari AHY

Tak hanya itu, dalam bidang hukum dan politik, AHY menyebutkan SBY membuktikan dirinya sebagai pemilik demokratis. "Kebebasan pendapat warga negara tetap dilindungi dan tidak ada kriminalisasi dalam bentuk apapun. tapi lihat sekarang, ada-ada saja kriminalisasi, orang berpendapat dihalangi," terangnya.

Sebelumnya, seperti diketahui, pada 2019 ini, Jokowi-JK berencana menaikan gaji PNS sebesar 5%.  

Baca Juga: Sandiaga Puji AHY: Ini Brilian

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: