Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Depay Ciamik, Belanda Pesta Gol ke Gawang Belarusia di Kualifikasi Euro 2020 Grup C

Depay Ciamik, Belanda Pesta Gol ke Gawang Belarusia di Kualifikasi Euro 2020 Grup C Kredit Foto: Reuters/Paul Hanna
Warta Ekonomi, Jakarta -

Memphis Depay mencetak dua gol dan turut berkontribusi lagi dalam dua gol lainnya saat Belanda memetik kemenangan 4-0 atas Belarus dalam pertandingan pembuka Grup C kualifikasi Euro 2020 pada Kamis waktu setempat.

Depay yang berperan di jantung serangan Belanda, mencatatkan jumlah total golnya menjadi 10 dari 14 pertandingan internasional terakhirnya sekaligus meneguhkan posisi sebagai penyerang utama dalam timnas Belanda di bawah Koeman.

Tim tuan rumah unggul awal setelah 50 detik pertandingan berjalan, saat umpan berisiko Igor Shitova dicuri Depay dan tendangannya pun masuk ke gawang Belarus.

Belanda menggandakan keunggulan mereka di menit ke-21 ketika Depay melakukan serangan balik dan mengumpan bola ke Wijnaldum yang berdiri bebas dan kemudian menuntaskan menjadi gol dari jarak tujuh meter.

Tuan rumah menambah jumlah gol mereka pada menit ke-55 ketika Mikhail Sivakov menjatuhkan Wijnaldum di dalam kotak penalti. Dengan percaya diri Depay mengkonversi penalti menjadi gol ketiga untuk Belanda.

Belanda memainkan 20 menit terakhir hanya dengan 10 pemain setelah bek kanan pengganti Kenny Tete, pemain pengganti ketiga mereka, mengalami cedera hamstring usai sprint pertamanya sekitar 20 detik setelah masuk lapangan.

Bahkan dengan jumlah pemain yang lebih sedikit, tim tuan rumah masih berhasil menambah gol keempat di empat menit terakhir melalui kaki Van Dijk hasil dari umpan matang Depay.

Belanda akan menghadapi lawan yang lebih berat pada Minggu ketika mereka menjamu Jerman di pertandingan kualifikasi berikutnya, peluang lain bagi tim Koeman untuk menggarisbawahi kebangkitan mereka setelah gagal lolos ke Piala Dunia tahun lalu di Rusia.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: