Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

3 Kartu Sakti Jokowi Akan Meluncur pada 2020

3 Kartu Sakti Jokowi Akan Meluncur pada 2020 Kredit Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Warta Ekonomi, Dumai -

Calon presiden (capres) nomor 01, Joko Widodo, menjelaskan bahwa tiga jenis kartu sakti bagi masyarakat mulai diluncurkan pada 2020. Ketiga kartu itu adalah Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah, Kartu Prakerja, dan Kartu Sembako Murah.

"Tiga kartu ini akan dimulai tahun depan karena ini adalah program capres jadi dianggarkan tahun ini dan dikeluarkan tahun depan," kata Jokowi di panggung utama di lapangan Taman Bukit Gelanggang, Dumai, Riau, Selasa (26/3/2019).

Baca Juga: Kartu Sakti Jokowi Hanya untuk Proyek?

"Selama 4,5 tahun ini kita sudah memiliki KIP untuk SD, SMP, SMK. Ke depan akan ada KIP Kuliah seperti ini. Jadi, anak-anak muda nantinya bisa kuliah semuanya, baik akademisi, perguruan tinggi, universitas baik dalam maupun luar negeri," ungkap Jokowi.

"Siapa yang setuju KIP Kuliah tunjuk jari? Yang tidak setuju silakan maju, saya beri sepeda. Tapi ini masih mulai tahun depan, anggarannya baru disiapkan tahun ini," tambah Jokowi.

Kedua, kartu Prakerja untuk para lulusan SMK, mereka yang masuk ke dunia kerja dapat memperoleh training atau pelatihan di dalam maupun di luar negeri.

"Nanti kalau sudah training bisa masuk kerja dan yang belum dapat kerja akan diberi insentif honor di sini," ungkap Jokowi.

Baca Juga: 01 Terus Pamerkan Tiga Kartu Sakti, Memang Anggarannya dari Mana?

Ketiga, Kartu Sembako Murah yang ditujukan khususnya bagi para ibu. "Ibu-ibu tunjuk jari, ini banyak ibu-ibu. Kartu ini diberikan kepada ibu-ibu agar kalau beli sembako baik beras gula maupun minyak bisa mendapatkan diskon yang besar dengan kartu ini, siapa yang setuju tunjuk jari!" kata Jokowi yang disambut dengan acungan jari para pendukungnya di lapangan tersebut.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Bagikan Artikel: