Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jualan Ayam Setahun, KFC Untung Rp212 Miliar

Jualan Ayam Setahun, KFC Untung Rp212 Miliar Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Melakoni bisnis dengan produk ayam sebagai unggulannya, PT Fast Food Indonesia Tbk (KFC) meraup keuntungan atau laba bersih sebesar Rp212 miliar di tahun 2018 lalu. Angka tersebut tumbuh 27,7% dari tahun sebelumnya yang hanya sebesar Rp166 miliar.

Pertumbuhan laba tersebut disokong oleh pertumbuhan penjualan di tahun 2018 yang mencapai 13,2% menjadi Rp6 triliun. KFC mencatat, penjualan makanan dan minuman menjadi kontributor terbesar untuk pos penjualan, yaitu sebesar 98,3% atau setara dengan Rp5,3 triliun.

Baca Juga: Berkat Inovasi Ini KFC Makin Populer di Dunia Digital

Bukan hanya bisnis makanan dan minuman, KFC juga menjalani bisnis penjualan konsinyasi CD yang dan layanan jasa antar yang masing-masing menyumbang Rp59,8 miliar dan Rp12,4 miliar terhadap peningkatan penjualan KFC di tahun lalu.

Sebagai informasi, perusahaan yang telah menambah 15 gerai baru dengan total investasi mencapai Rp120 miliar ini menargetkan akan ada 55 gerai baru di tahun 2019 ini. Adapun dari 55 gerai tersebut, 35 gerai di antaranya merupakan gerai tradisional dan 20 gerai lainnya merupakan gerai KFC Box.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: