Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Petrokimia Gresik Apresiasi Kegiatan Training Workshop SROI

Petrokimia Gresik Apresiasi Kegiatan Training Workshop SROI Kredit Foto: CFCD
Warta Ekonomi, Bogor -

PT Petrokimia Gresik mengapresiasi kegiatan training workshop Social Return on Investment (SROI) Batch 01 yang difasilitasi oleh Corporate Forum for Community Development (CFCD).

Kegiatan ini diyakini mampu meningkatkan kompetensi karyawan untuk memperdalam ilmu di bidang corporate social responsibility (CSR). Selain itu, kegiatan ini bermanfaat untuk meningkatkan kinerja pengelolaan program CSR.

Salah seorang perwakilan dari Petrokimia Gresik, Nurhadi, mengatakan kegiatan pelatihan ini sangat membantu karyawan guna mengukur tingkat keberhasilan alokasi dana CSR yang telah dikeluarkan perusahaan bagi pemberdayaan masyarakat yang berada di sekitar lokasi pabrik.

Baca Juga: Hanwha Life Raih Apresiasi CSR Sindo 2018

Ia mengaku pihaknya akan memperbaiki kinerja CSR Petrokimia Gresik di ring 1 yang meliputi delapan desa di tiga kecamatan serta area lainnya yang meliputi Jawa, Bali serta NTT, dan NTB.

"Kami merasa perlu mengikuti kegiatan ini secara berkesinambungan agar terjalin kebersamaan dan saling tukar informasi di antara pelaku CSR," katanya di Bogor, belum lama ini.

Adapun, Sekretaris Jenderal Corporate Forum for Community Development, Nurul Iman, mengharapkan para peserta bisa memahami paradigma investasi sosial serta pengukuran SROI untuk perencanaan dan evaluasi program CSR.

"Training yang baru pertama kali diselenggarakan oleh CFCD ini diharapkan dapat memenuhi ekspektasi anggota yang berulangkali menanyakan waktu pelaksanaan training workshop SROI oleh CFCD," kata Nurul,

Kegiatan pelatihan ini berlangsung selama tiga hari di periode 26-28 Maret 2019 di ruang meeting B, IPB Convention Hotel Bogor. Kegiatan diikuti oleh sembilan perusahaan yang meliputi PT Mitra Adi Perdana, PT Petrokimia Gresik, PT Kaltim Nitrate Indonesia, PT Bara Energi Lestari, PT MIFA Bersaudara, PT Musimas, PT Asmin Bara Bronang, PT Cipta Forum Cipta Daya, serta PT Telkom Satelit Indonesia.

Tema yang diusung dalam kegiatan ini ialah Penggunaan Metode SROI dalam Perencanaan dan Evaluasi Program Investasi Sosial untuk Peningkatan Kinerja CSR. Kegiatan diakhiri dengan studi lapangan ke PT Aqua Golden Mississippi di Mekarsari Sukabumi, Bogor, Jawa barat.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Cahyo Prayogo
Editor: Cahyo Prayogo

Bagikan Artikel: