Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

OLX: Surabaya Jadi Kota Terlaris Penjualan Mobil

OLX: Surabaya Jadi Kota Terlaris Penjualan Mobil Kredit Foto: Reuters/Peter Nicholls
Warta Ekonomi, Jakarta -

Selain Jabodetabek dan Jawa Barat, Jawa Timur juga menjadi area dengan jumlah supply dan demand mobil bekas terbanyak di OLX. Dalam kurun waktu Desember 2018 hingga Februari 2019 terdapat 90.000 mobil bekas yang diiklankan melalui OLX di Jawa Timur. Surabaya, Sidoarjo, dan Malang menjadi tiga kota dengan jumlah iklan mobil terbanyak. 

Head of Automotive Category OLX Indonesia, Ivo Wassenaar menyatakan, Surabaya tidak hanya memimpin dari segi supply, tetapi juga demand. Pada Desember 2018–Februari 2019, terdapat lebih dari 45.000 mobil bekas yang diiklankan melalui OLX di kota tersebut. Iklan-iklan tersebut menghasilkan pencarian mobil di Surabaya sebanyak 685.000 dalam kurun waktu yang sama.

Baca Juga: OLX: LRT Bikin Permintaan Hunian di Cibubur dan Bekasi Naik

"Toyota Innova, Toyota Avanza, dan Daihatsu Xenia menjadi tipe mobil yang paling banyak dicari oleh pengguna OLX di Surabaya," kata dia baru-baru ini.

Menurut Ivo, jika dilihat dari perbandingan jumlah supply dan demand, Daihatsu Xenia menjadi merek mobil yang paling cepat laku di Surabaya.

"Setidaknya, satu iklan mobil Daihatsu Xenia akan mendapatkan 16 calon pembeli di OLX. Sementara Toyota Avanza 14 and Toyota Innova mendapatkan calon pembeli sebanyak 13," tambah Ivo.

Saat ini dilaksanakan serangkaian kegiatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada 29 Maret–7 April 2019 di Surabaya. Berkaitan dengan kesempatan ini, OLX Indonesia memberi informasi mengenai tren jual-beli mobil bekas di Jawa Timur.

Baca Juga: Good! Bisnis Perdagangan Mobil Bekas, Bintraco Bangun Perusahaan Baru

Baca Juga: Kader Gerindra Gantikan AWK Sebagai Anggota DPD RI, De Gadjah: Efektif Kawal Kebijakan dan Pembangunan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Yosi Winosa
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: