Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Beberapa Wilayah Terendam Banjir, Jawaban Anies Biasa Aja

Beberapa Wilayah Terendam Banjir, Jawaban Anies Biasa Aja Kredit Foto: Antara/Reno Esnir
Warta Ekonomi, Jakarta -

Saat ini sejumlah wilayah Jakarta terendam banjir. Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengatakan daerah yang terendam air adalah daerah langganan banjir. Genangan tersebut diakibatkan kiriman air dari hulu sungai Ciliwung.

"Di tempat itu tidak ada hujan sebetulnya mereka itu, kita ini menerima air dari hulu ketika di sana hujannya keras," ujarnya di Jakarta, Jumat (26/4/2019).

Ia menambahkan, pihaknya telah memerintahkan semua wali kota memantau daerahnya. "Pagi ini kalau anda lihat lagi dari papan wakil nggak ada wali kota nggak ada. Karena semua sedang bekerja di lapangan untuk bersiaga menghadapi air kiriman dari hulu," terangnya.

Baca Juga: Tanggani Banjir di Jakarta, Anies Bakal Lakukan Ini

Ia menjelaskan, ihaknya sudah bersiaga sejak semalam. Seluruh petugas terkait sudah bersiaga untuk mengantisipasi siaga 1 Bendungan Katulampa.

"Tadi malam sekitar pukul 09.00 di Katulampa sudah siaga 1. Seluruh petugas kita sejak malam sudah bekerja di lapangan untuk mengantisipasi datangnya air kiriman dari hulu," jelasnya.

Solusi banjir tersebut adalah pembangunan bendungan. Ia menegaskan, bendungan selesai pada tahun ini. "Kita membangun dry dum di hulu ada 2 bendungan yang sekarang dibangun. Insyaallah bendungan selesai tahun ini," tutupnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: