Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ini Kriteria Pemain yang Diinginkan Solskjaer untuk Man United

Ini Kriteria Pemain yang Diinginkan Solskjaer untuk Man United Kredit Foto: @ManUtd
Warta Ekonomi, Manchester -

Sejumlah nama santer dikaitkan dengan Manchester United pada bursa transfer musim panas 2019. Namun, Manajer Ole Gunnar Solskjaer punya kriteria tersendiri mengenai calon pemain yang akan dibeli dari pasar transfer.

Pria asal Norwegia itu menegaskan syarat utama untuk pemain baru kelak, yakni punya kepribadian serta kualitas yang tepat untuk skuad Man United. Solskjaer mengaku tidak akan silau dengan nama besar jika pemain yang bersangkutan hanya datang demi mengincar uang atau ketenaran.

Pendekatan tersebut pernah dipakainya saat membesut Molde di Liga Norwegia dan Cardiff City pada 2013-2015. Selain punya kualitas, pemain yang akan didatangkan harus mencerminkan sikap profesional yang dipegang teguh oleh Ole Gunnar Solskjaer.

Baca Juga: Menang 2-0, Arsenal Hentikan Laju Tak Terkalahkan Solksjaer di Liga

“Kami harus memiliki pemain dengan tipe yang tepat, punya kualitas dan kepribadian yang tepat. Jika mereka punya motif uang atau ketenaran, mereka tidak cocok untuk Man United atau tim yang saya asuh,” tegas Ole Gunnar Solskjaer, mengutip dari laman resmi Man United, Minggu (28/4/2019).

“Pendekatan itu sudah saya pakai di Molded dan Cardiff. Saya butuh pemain yang mencerminkan kepribadian serta nilai-nilai yang saya anut,” imbuh pria berusia 46 tahun itu.

Solskjaer sendiri tidak menampik kemungkinan untuk mendatangkan pemain dengan jumlah yang banyak. Namun, ia tidak mau sekaligus datang dalam jumlah mencapai enam pemain karena dikhawatirkan akan mengganggu keseimbangan tim.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajar Sulaiman

Bagikan Artikel: