Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ini Alasan Jokowi Pilih Luar Jawa untuk Pemindahan Ibu Kota Negara

Ini Alasan Jokowi Pilih Luar Jawa untuk Pemindahan Ibu Kota Negara Kredit Foto: WE
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden Joko Widodo (Jokowi), menegaskan pemindahan Ibu Kota ke luar Jawa harus didasarkan dengan kepentingan jangka panjang bangsa Indonesia. Karena itu, rencana pemindahan tersebut lantaran saat ini sebesar 57% penduduk Indonesia tinggal di Pulau Jawa.

"Ini kan kita tidak berpikir sekarang berpikir 10 tahun, berpikir 50 tahun, dan 100 tahun yang akan datang. Kita tahu di Jawa ini kepadatan penduduknya sudah ya, kita memiliki 17.000 Pulau tapi di Jawa sendiri penduduknya 57% dari total penduduk di Indonesia kurang lebih 149 juta," ujarnya di Jakarta, Selasa (30/4/2019).

Baca Juga: Nggak Nyangka, Ternyata PAN Ketemu Jokowi Cuma Minta Jatah

Ia menambahkan, ke depannya, Pulau Jawa sudah tak memungkinkan lagi untuk dijadikan sebagai Ibu Kota. Hal ini lantaran terkendala persoalan lingkungan dan pasokan air.

"Sehingga, daya dukung baik terhadap air lingkungan baik lalu lintas semua ke depan sudah tidak memungkinkan lagi. Sehingga kemarin saya putuskan di luar Jawa," katanya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: