Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Uber IPO, Jeff Bezos Makin Tajir Ndro!

Uber IPO, Jeff Bezos Makin Tajir Ndro! Kredit Foto: Getty Image
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kabarnya, sebagai orang terkaya di muka bumi saat ini, CEO Amazon Jeff Bezos akan semakin kaya raya berkat IPO (Initial Public Offering) yang dilakukan Uber. Pasalnya, Bezos memiliki saham senilai US$3 juta atau setara dengan Rp42,6 miliar di Uber.

Baca Juga: Uber Segera IPO, Pemegang Saham Akan Dapat Miliaran Dolar

Dengan penawaran saham ke publik yang dilakukan Uber tersebut, para investor yang sudah lebih dulu menanam modal di startup tersebut tentu dipastikan untung besar.

Baca Juga: Segini Gaji Jeff Bezos, Orang Terkaya di Dunia

Bila Uber melepas sahamnya ke publik, nilai saham Bezos ditaksir bertambah jadi US$400 juta atau sekitar Rp5,6 triliun. Dengan begitu, otomatis kekayaan Bezos versi Forbes telah menyentuh angka US$161 miliar atau Rp2.286 triliun itu akan terus meroket.

Uber rencananya akan IPO pada pekan ini dengan ekspektasi nilai lebih dari US$80 miliar atau Rp1,1 triliun. Harga per saham ditaksir Uber antara US$44 (Rp624.000) hingga US$50 (Rp624.888).

Baca Juga: Saham Lyft Anjlok Pasca-IPO, Uber Ikut Turunkan Target Valuasinya?

Selain Bezos, pendiri Uber Travis Kalanick juga diprediksi meraup untung besar meski sudah lengser sebagai CEO. Kalanick yang memiliki saham sebesar 8,6 persen dan berpotensi meraup untung hampir US$9 miliar (Rp127,8 triliun).

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Clara Aprilia Sukandar
Editor: Clara Aprilia Sukandar

Bagikan Artikel: