Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hindari Dampak Burn Out dalam Membangun Bisnis dengan 5 Tips Ini

Hindari Dampak Burn Out dalam Membangun Bisnis dengan 5 Tips Ini Kredit Foto: Unsplash/Hutomo Abrianto
Warta Ekonomi, Jakarta -

Burn out merupakan istilah psikologi yang digunakan untuk menggambarkan perasaan kegagalan dan kelesuan akibat tuntutan yang terlalu membebankan tenaga dan kemampuan seseorang. Istilah ini pertama kali diperkenalkan oleh Freudenberger pada tahun 1974.

Istilah tersebut juga biasanya digunakan dalam dunia bisnis. Di mana seorang pemimpin atau bos dari perusahaan tertentu merasa gagal dalam membangun bisnisnya tersebut. Apalagi jika baru saja memulainya.

Baca Juga: Tips Wirausaha Sejak Kuliah ala Prof Rokhmin

Melansir dari laman Inc, untuk menghadapi segala stres di dunia bisnis memang bukan hal yang mudah. Seorang pebisnis andal pun bisa jatuh ke kondisi burn out yang merupakan akumulasi dari kelelahan fisik maupun mental.

Untuk menghindari kondisi itu, berikut 5 tips yang bisa kamu terapkan untuk mengatasi problematika tersebut:

1. Beri jarak antara kerja dan pribadi

Kehidupan kerja dan pribadi adalah dua hal yang berbeda, harus dijalankan secara terpisah. Kamu perlu memberikan jarak di antara keduanya. Meskipun pada kenyataannya memang tak ada yang bisa seimbang.

Banyak pebisnis sukses yang meninggalkan waktu bersama keluarga demi fokus terhadap perusahaannya. Untuk itu, jika kamu berkeinginan membangun bisnis, upayakan bisa membagi waktu antara keduanya.

2. Jangan bekerja sendirian

Baca Juga: Bahas Tantangan Bisnis, Bos Go-Jek: Gimana Raih Persaingan Sehat?

Seorang pebisnis sukses sekalipun akan kualahan jika bekerja sendirian. Mereka tetap membutuhkan bantuan orang lain. Terlalu banyak menghandle pekerjaan seorang diri justru membuat kamu cepat mengalami burn out.

3. Objektif menghadapi masalah

Di saat kamu sedang fokus membangun bisnis, segala permasalahan yang datang harus dipikirkan baik-baik bagaimana solusinya. Coba duduk dan merenung sebentar. Pertanyakan dengan objektif apa yang membuat perjalanan bisnismu menjadi begitu sulit.

Apakah kamu kurang fokus dalam menjalani bisnis itu atau lebih banyak membutuhkan pegawai? Atau jangan-jangan ada masalah di kehidupan personal seperti bertengkar dengan keluarga?

4. Kembali bekerja kantoran

Jika memang kondisi bisnismu sedang kurang baik, enggak ada salahnya kembali bekerja kantoran. Selain bisa mendapatkan penghasilan yang stabil, jam kerja yang enak, juga mendapatkan fasilitas lainnya, kamu juga bisa kembali belajar untuk membangun bisnismu.

Baca Juga: Ini Tips Ekspansi Bisnis ke Luar Negeri Ala Lars Wittig

5. Part time dalam berbisnis

Enggak sedikit seorang pebisnis yang menjalani peran ganda. Dalam arti mereka masih menjadi pekerja kantoran, namun juga belajar mengelola bisnis kecil-kecilan. Apalagi dengan bantuan media sosial, dengan mudah produk yang ditawarkan akan sampai ke masyarakat luas.

Ini merupakan solusi jika belum sepenuhnya yakin dengan bisnis yang dijalankan. Keuntungannya adalah masih bisa tetap mendapat gaji stabil dari kantor serta menjalankan bisnis sesuai minat kamu. Jadi jangan ragu mengejar passion dan belajar sebagai pebisnis ya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Clara Aprilia Sukandar
Editor: Clara Aprilia Sukandar

Bagikan Artikel: