Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ani Yudhoyono, Ibu Negara Paling Kekinian di Negeri Ini

Ani Yudhoyono, Ibu Negara Paling Kekinian di Negeri Ini Kredit Foto: Instagram
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bukan cuma keluarga, tapi seluruh masyarakat turut berduka cita dan merasa kehilangan atas meninggalnya Ani Yudhoyono hari ini, Sabtu di Singapura akibat penyakit kanker darah. Salah satunya adalah desainer perhiasan Tanah Air Wanda Ponika.

Menurutnya, Ani Yudhoyono merupakan sosok Ibu Negara yang paling kekinian di negeri ini. Eksis di Instagram, selalu bawa kamera & sibuk memotret berbagai momen penting, keindahan alam, sampai cucunya.

"Instagram membuka sisi lain Ani Yudhoyono yang biasa kita lihat dalam acara kenegaraan. Mulai adegan ngulek sambel sampai memasukkan baju2 nya ke container plastik menjelang masa akhir jabatan Pak SBY," ujar dia melalui akun instagramnya, wandaponika, Sabtu (1/6/2019).

"Barusan mencari foto tercantik nya, aku baru menyadari kalau Bu Ani jarang berfoto sendiri. Kebanyakan bersama keluarga. Caption nya juga seperti istri, ibu & nenek pada umum nya yang bangga akan keluarga nya," tambahnya.

Wanda mengenang, semasa sehat dia sangat mudah dijangkau melalui Instagram. Berkomunikasi dengan bu Ani di media sosial tak ubahnya berkomunikasi dengan “netizen biasa”. Beliau kadang akur, kadang bersitegang dengan netizen. But that makes her different. Ga protokoler & ga jaim. Manusiawi sekali.

"Netizen dipastikan kehilangan sosok ibu negara yang hits ini. Kangen postingan nya, foto2 & gaya khas nya di media sosial. Kangen berdebat & dimarahin sama Memo," tukasnya.

Kekuatan Bu Ani pasti nya tak diragukan. Menjadi anak prajurit, istri prajurit & ibu prajurit. Butuh mental luar biasa. Dia tak sekedar istri politisi. Kita harus akui, Bu Ani sendiri adalah politisi luar biasa.

"Kita semua menyadari, dia sosok hebat tak nya di belakang, tapi juga di samping Pak SBY. Dia bukan perempuan biasa yang “sekedar” pajangan disebelah suami “hebat” nya. Jangan coba2 membully keluarga nya, kalau kalian tak ingin berhadapan dengan Bu Ani," kata Wanda.

Sakitnya bu Ani mengejutkan kita semua, karena dia selalu terlihat ceria, sehat & kuat. Tapi itulah cancer, the silent killer. Saat gejalanya terasa, stadium nya sudah lanjut.

Kematian adalah hal terpasti dalam hidup. Kita semua menuju kesana. Dan bu Ani telah menunjukkan perjuangan nya yang all out, sebelum dia wafat.

"Ibu Ani telah menorehkan kisah hidup yang lengkap. Hidup nya tak sia2. Ada perjuangan, keberhasilan, perayaan, sedih & bahagia. Tak semua orang bisa seperti itu. Selamat jalan Bu Ani, wanita luar biasa," tutup Wanda.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajar Sulaiman

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: