Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ini Dia Alice, Pesawat Listrik Tercanggih

Ini Dia Alice, Pesawat Listrik Tercanggih Kredit Foto: Reuters
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sebuah pesawat listrik yang mampu terbang hingga 650 mil dengan sembilan penumpang melakukan debutnya di Paris Airshow pada Selasa (19/6/2019). Pabriknya menargetkan rute komuter regional seperti ibu kota Prancis ke kota Selatan Toulouse.

Eviation Aircraft mengatakan, pesawat itu bernama Alice yang merupakan hasil pemikiran kreatif yang radikal tentang berbagai hal untuk membuat pesawat, termasuk biaya, pengalaman, dan dampak lingkungan.

Isu green economy sekarang sedang trending. Dampak dari perjalanan di udara terhadap lingkungan menjadi fokus utama para juru kampanye iklim dan maskapai penerbangan. Banyak pihak yang telah lama mencari cara untuk mengatasi emisi dan penghematan biaya melalui desain baru dan teknologi yang lebih bersih.

Baca Juga: Airbus Rilis Versi Jangka Panjang Jet A321neo, Jarak Tempuhnya Terjauh

"Beroperasi dengan biaya yang lebih hemat dari pesawat jet konvensional, Alice akan mendefinisikan ulang bagaimana orang bepergian secara regional serta menjadi era baru penerbangan yang lebih tenang, lebih bersih, dan hemat biaya," ucap CEO Eviation, Omer Bar-Yohay.

Perusahaan itu juga akan mencari pasar di kota-kota dengan lalu lintas yang padat, seperti Paris ke Toulouse, Oslo Norwegia ke Trondheim, dan San Jose Amerika ke San Diego.

Sebagaimana dilansir Reuters, pelanggan komersial pertamanya adalah Cape Air, salah satu maskapai penerbangan regional independen terbesar di Amerika Serikat, yang melayani 35 kota di AS dan di Karibia. Cape Air memiliki opsi pembelian "dua digit" untuk Alice.

"Kami melihat peluang luar biasa dari operasi kami untuk mengurangi dampak lingkungan," kata Pendiri dan CEO Cape Air, Dan Wolf dalam sebuah pernyataan.

Setelah mengikuti uji penerbangan tahun ini dan sertifikasi pada 2021, Eviation mengatakan, pihaknya berencana mulai mengirim pesawat untuk penggunaan komersial pada 2022.

Baca Juga: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: