Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ucapan Selamat Sandi untuk Jokowi-Ma'ruf, Ngena Banget!!

Ucapan Selamat Sandi untuk Jokowi-Ma'ruf, Ngena Banget!! Kredit Foto: Antara/Antara
Warta Ekonomi, Jakarta -

Calon wakil presiden nomor urut  02, Sandiaga Uno memberikan ucapan selamat kepada Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin.

Ia berharapa Jokowi-Ma'ruf Amin dapat menjalankan amanah rakyat sebgai pemimpin lima tahun mendatang.

“Saya mengucapkan selamat bekerja, selamat menjalankan amanat rakyat, selamat berjuang untuk terus berjuang mencapai cita-cita keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia,” ucapnya dalam akun Instagram pribadinya seperti yang dikutip WE Online, Senin (1/7/2019).

Baca Juga: PAN Mau Tetap Bareng Prabowo-Sandi atau Ikut Jokowi?

Lanjutnya, ia mengatakan dalam pesta demokrasi sudah sangat lazim ada pihak terpilih dan tidak terpilih. Oleh sebab itu, ia pun mengajak kepada seluruh pendukung dirinya dan Prabowo Subianto untuk terus berjuang dalam membangun bangsa ke depannya lebih baik.

“Saya ingin mengajak seluruh pendukung kami, paslon 02 dan mengajak seluruh rakyat Indonesia memaknai kekecewaan itu sebagai wujud kesungguhan dalam mencintai negara dan bangsa kita. Karena kita sungguh-sungguh ingin berperan dalam membangun bangsa, maka wajar saja bila kita kecewa. Oleh sebab itu, mari kita jaga energi positif,” jelasnya.

Baca Juga: Airlangga Miskin Terobosan, Raihan Suara Golkar Kurang Memuaskan Jokowi

Menurutnya, dalam berjuang untuk membuat negara lebih baik tidak harus masuk dalam struktur pemerintahan. Ia juga mengaku tidak setuju bila seorang atau pihak yang ada di luar pemerintahan tidak ingin merapat maka mereka tidak ingin diajak bekerjasama untuk pembangunan bangsa.

“Bila demokrasi ingin sehat hjarus ada perimbangan antara yang menjalankan pemerintahan dengan yang mengontrol jalannya pemerintahan. Tapi menjadi penyeimbang di luar pemerintahan bukan karena kita tidak mau bersama-sama, tapi karena kita ingin bersam-sama menjaga kepentingan negara,” tukasnya.

Seperti diketahui, KPU resmi menetapkan pasangan Jokowi-KH Ma'ruf Amin sebagai presiden dan wakil presiden terpilih periode 2019-2024.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: