Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

PKB Minta Jatah 10 Kursi Menteri, Nasdem Sewot

PKB Minta Jatah 10 Kursi Menteri, Nasdem Sewot Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Politikus Partai NasDem, Teuku Taufiqulhadi, menilai permintaan 10 kursi menteri oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) adalah berlebihan, sebab jika dilihat berdasarkan kursi di DPR seharunya jatah NasDem lebih besar dibanding partai pimpinan Abdul Muhaimin Iskandar tersebut.

"Suara NasDem kan lebih besar daripada PKB di DPR, berdasarkan kursi, maka sepantasnya NasDem mengusulkan 11," ujarnya di Jakarta, Rabu (3/7/2019).

Ia menegaskan, jatah kursi menteri tidak elok jika diumbar ke publik, sebab hal itu merupakan wilayah presiden sebagai pemegang kekuasaan.

Baca Juga: PKB Usul 10 Menteri ke Jokowi, Cak Imin Lebih Pilih Ketua MPR

"Klaim-klaim itu tak terlalu tepat, itu nanti dikomunikasikan saja saat rapat dengan pak presiden terpilih secara langsung. Jadi ga perlu diungkapkan kepada publik," terangnya.

Adapun terkait dengan jatah kursi yang saat ini telah di peroleh NasDem, Taufiqulhadi mengatakan, pihaknya akan mempertahankan kursi tersebut. Tidak menutup kemungkinan pihaknya meminta tambahan jatah di periode kedua Jokowi.

"Dengan suara NasDem lebih besar lagi sekarang, jadi kursi yang ada dipertahankan, dan NasDem naik 100 persen sekarang, kursi yang ada bisa dipertahankan, dan bisa dapat lagi," katanya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim

Bagikan Artikel: